Tips Cek Nomor Rangka Motor di STNK dan Online, Pastiin Keaslian

cek rangka motor stnk
foto (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) merupakan dokumen penting yang wajib dimiliki oleh setiap pemilik kendaraan bermotor. STNK memuat berbagai informasi penting terkait kendaraan, seperti merek, jenis, nomor rangka, dan nomor mesin.

Nomor rangka motor merupakan identitas unik yang membedakan satu kendaraan dengan kendaraan lainnya. Nomor ini terdiri dari 17 karakter atau digit yang terdiri dari kombinasi huruf dan angka.

Tips Cek Nomor Rangka Motor Lewat STNK

perpanjangan stnk (2)
foto (Planet Ban)

Untuk mengetahui nomor rangka motor, anda bisa melihatnya langsung pada STNK. Nomor rangka motor biasanya terletak di kolom NO RANGKA/NIK/VIN. Kolom ini bisa ditemukan baik pada lembar STNK maupun Surat Ketetapan Pajak Daerah PKB/BBN dan SKWDLLJ.

BACA JUGA: Tips Cek STNK Mobil Bekas, untuk Mastiin Keasliannya

Berikut adalah langkah-langkah untuk melihat nomor rangka motor di STNK:

  1. Siapkan STNK kendaraan bermotor yang ingin cek nomor rangkanya.
  2. Cari kolom NO RANGKA/NIK/VIN.
  3. Perhatikan kombinasi huruf dan angka yang tertera di kolom tersebut.

Jika kesulitan untuk melihat nomor rangka motor di STNK, bisa menggunakan cara lain, yaitu dengan mengeceknya secara online.

Cek Secara Online

Saat ini, banyak situs dan aplikasi yang menyediakan layanan cek nomor rangka motor secara online. Untuk menggunakan layanan ini, hanya perlu memasukkan informasi yang diperlukan, seperti nomor polisi kendaraan, nomor rangka, dan kode captcha.

Berikut adalah beberapa situs dan aplikasi yang bisa digunakan untuk cek nomor rangka motor secara online:

  • Website Samsat Online Nasional (Samolnas)
  • Aplikasi Samolnas
  • Website e-Samsat
  • Aplikasi e-Samsat

Saat memeriksa nomor rangka motor, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, yaitu:

  • Pastikan nomor rangka motor yang tertera di STNK sama dengan nomor rangka motor yang tertera di rangka kendaraan.
  • Perhatikan kejelasan dan kerapian nomor rangka motor. Jika ada nomor yang terhapus, terpotong, atau tidak jelas, kemungkinan nomor rangka motor tersebut palsu.
  • Jika menemukan kejanggalan pada nomor rangka motor, sebaiknya segera hubungi pihak kepolisian.

Demikianlah tips cek  nomor rangka motor di STNK. Semoga informasi ini bermanfaat.

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat