Ini Negara Tujuan Ekspor ‘Narkoba’ Kratom RI

Ekspor 'Narkoba' Kratom RI
Ini Negara Tujuan Ekspor 'Narkoba' Kratom RI (FIN)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Pada tahun 2019, nilai ekspor kratom Indonesia sempat mengalami penurunan 38,74% menjadi US$ 9,95 juta. Kendati demikian, sejak tahun 2019 hingga tahun 2022, nilai ekspor kratom selalu mengalami pertumbuhan dengan trend sebesar 15,92% per tahun.

Kinerja ekspor yang positif tersebut Kembali terjadi di 2023, dimana pada periode Januari-Mei 2023, nilai ekspor kratom Indonesia tumbuh 52,04% menjadi US$ 7,33 juta. Begitu pula dengan volume ekspornya, nilai pertumbuhan sebesar 51,49% jika dibandingkan periode yang sama tahun 2022.

Kementerian Perdagangan (Kemendag) berencana akan membuka keran ekspor tanaman herbal Kratom.

BACA JUGA : 5 Panduan Tepat Dosis Kratom: Anda Wajib perhatikan

Saat ini Kemendag masih menunggu hasil kajian dari berbagai Lembaga/Kementerian teknis karena daun kratom disebut memiliki kandungan yang dapat dikategorikan narkotika golongan I.

Sebagaimana diketahui, dari sisi sumber daya alam (SDA) daun Kratom di Indonesia memang cukup berlimpah, namun saat ini masih dalam proses penggalian dari sisi substansi tumbuhan Kratom itu sendiri.

Melansir data dari Kementerian Perdagangan pada periode Januari-Mei 2023, inilah 10 negara tujuan ekspornya.

Berikut 10 Negara Tujuan Ekspor Kratom diantaranya:

1. Amarika Serikat
2. Jerman
3. India
4. Republik Czech
5. Jepang
6. Belanda
7. China
8. Korea Selatan
9. Taiwan
10. Uni Emirat Arab

Jika melihat negara tujuan utama ekspor Kratom Indonesia, Amerika Serikat (AS) menduduki urutan pertama pada periode Januari-Mei 2023, yakni sebesar US$4,86 juta dengan proporsi mencapai 66,3% dari total ekspor, diikuti Jerman sebesar US$0,61 juta, India sebesar US$0,44 juta, dan Republik Ceko sebesar US$0,39 juta.

Apa itu Kratom

Untuk diketahui, tanaman ini tumbuh di Indonesia, Thailand, Malaysia, dan Papua Nugini. Kratom memiliki nama latin Mitragyna Speciosa. Kratom juga memiliki sebutan lain di beberapa negara Asia Tenggara di antaranya ketum, kutuk, atau biak-biak di Malaysia, kratom, kadam, atau ithang di Thailand, purik atau ketum di Kalimantan Barat, kedamba atau kedemba di Kalimantan Timur, dan sapat atau sepat di Kalimantan Tengah dan Selatan.

Kratom tumbuh di daerah dengan tanah yang sedikit basah. Tanaman Kratom berbentuk pohon perdu dengan tinggi mencapai ± 15 m, dengan cabang menyebar lebih dari ± 4,5 m, memiliki batang yang lurus dan bercabang, memiliki bunga kuning dan berkelompok berbentuk bulat.

Daun kratom memiliki warna hijau gelap dang mengkilap, halus, dan berbentuk bulat telur melancip. Daun dapat tumbuh sepanjang lebih dari 18 cm dan lebar 10 cm.

Di Indonesia, Kratom menjadi tanaman endemik yang tumbuh di sejumlah wilayah di Kalimantan. Masyarakat telah memanfaatkan Kratom selama berabad-abad sebagai obat alami untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan.

 

(Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alvin Lapian
Alvin Lapian Comeback dengan Lagu "Berulang dan Berputar"
Viral Cewek Ngambek, Cowok Panik Transfer Rp150 Juta!
megawati palestina
Megawati Usul Dirikan KAA Jilid II, Demi Kelangsungan Palestina
Liverpool
Liverpool Tinggal Selangkah Lagi, Slot Minta Dukungan Total dari Suporter
Awasi Barang Bajakan, Kementerian UMKM Bentuk Satgas!
Awasi Barang Bajakan, Kementerian UMKM Bentuk Satgas!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Bandung
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot
santri gontor tertimpa longsor
29 Santri Gontor Tertimpa Longsor, 4 Santri Meninggal!
Patrice Evra
Dari Old Trafford ke Oktagon, Patrice Evra Siap Debut di MMA
Persib Bandung vs PSS Sleman
Prediksi Skor Persib Bandung vs PSS Sleman BRI Liga 1 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.