Raker Dengan Kemendag Tetiba Batal, DPR Pertanyakan Alasannya

Anggota Komisi VI DPR, Deddy Yevri Sitorus. (foto Antara)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Anggota Komisi VI DPR, Deddy Yevri Sitorus, mempertanyakan alasan pembatalan rapat kerja (raker) dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) yang seharusnya digelar di Jakarta, Rabu (14/12/2022).

Deddy mengingatkan, bahwa Kamis sudah diagendakan rapat paripurna penutupan masa sidang, sedangkan belum ada kejelasan tentang penyerapan anggaran menjelang libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

“Kamis sudah penutupan masa sidang, tapi rapat terakhir ditunda tanpa kejelasan dari Kementerian Perdagangan,” kata Deddy dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis (15/12/2022).

Deddy menyebut, dua kali rapat yang sudah diagendakan dalam kurun waktu satu bulan ini dibatalkan tanpa kejelasan dari Kemendag.

BACA JUGA: Pencopotan Eks Sekda Sulsel Abdul Hayat Gani Berujung Gugatan Hukum

“Sebagai Anggota DPR, saya terus terang merasa tersinggung oleh arogansi Menteri Perdagangan (Zulkifli Hasan),” kata dia, melansir Antara.

Selama pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), lanjut Deddy, baru kali ini ada mendag yang berperilaku tidak kooperatif dan cenderung arogan.

Selama ini, kata dia, tidak pernah ada masalah dalam komunikasi atau kerja sama antara Komisi VI dengan mendag.

“Yang ini beda. Seharusnya, sebagai orang politik dan mantan legislator, Zulkifli Hasan paham tugas konstitusional dan pentingnya kemitraan yang saling menghormati satu sama lain,” katanya.

Sebagai agenda penutup tahun dan memasuki libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Komisi VI DPR RI menggelar raker untuk mengevaluasi penyerapan anggaran serta kesiapan komoditas pangan dan bahan penting lainnya.

Artinya, kata Deddy, saat ini krusial, di mana Komisi VI ingin memastikan bahwa anggaran terserap dan Pemerintah telah siap dalam hal ketersediaan serta pengendalian harga barang pokok.

“Akan tetapi, kali ini Komisi VI tidak bisa melaksanakan kedua agenda penting tersebut karena sikap menteri perdagangan yang cenderung memutus komunikasi dan secara sepihak membatalkan rapat,” tambahnya.

Oleh karena itu, Deddy meminta Presiden Jokowi mengingatkan para menteri yang tidak melaksanakan kewajiban dengan sungguh-sungguh dan tidak berniat baik. Deddy menduga Zulkifli Hasan sengaja menghindar dari Komisi VI DPR RI agar leluasa menggunakan kekuasaannya untuk kepentingan politiknya sendiri.

“Hal itu sudah terbukti dari blunder program penyaluran minyak goreng Pemerintah, yang dijadikan arena kampanye dan hanya disalurkan melalui jalur politik sang menteri. Saya berharap agar presiden mengingatkan menteri perdagangan tentang pentingnya hubungan harmonis antara kementerian dengan mitranya di DPR,” ujar Deddy.

(Agung)

 

 

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sabun Gojes
Menjawab Kebutuhan Pasar, Gojes Luncurkan Kemasan 500 ml
Minum Kopi
5 Cara Minum Kopi Agar Terasa Lebih Nikmat
Paula Verhoeven
Senasib dengan Maia Estianty, Paula Verhoeven Gagal Beri Kejutan Ulang Tahun Buat Kenzo
Shin Tae-yong prediksi susunan pemain timnas indonesia
Prediksi Susunan Pemain Indonesia Vs Bahrain, Mees dan Eliano Turun di Menit Awal?
Sandra Dewi tas mewah
Sandra Dewi Menangis di Sidang, Aset Mewah Disita Imbas Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis
Berita Lainnya

1

Cek Fakta: Hoaks! Video "Hujan Api" di Israel Ternyata Perayaan Hari Jadi Klub Sepak Bola di Aljazair

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Cek Fakta: Presiden China Sebut Tak Ada Negara yang Bisa Kalahkan Israel?

4

Berpotensi Rusak Ginjal dan Hati, BPOM Sita Obat Herbal di Bandung dan Cimahi

5

Puluhan Miliar Diamankan KPK dalam OTT Kalimantan Selatan
Headline
Sandra Dewi tas mewah
Sandra Dewi, Istri Terdakwa Koruptor Timah Punya 88 Tas Mewah Super Mahal
Jokowi Masih Kunjungan ke Luar Kota
Jelang Masa Tugas Berakhir, Jokowi Masih Kunjungan ke Luar Kota Hingga 15 Oktober 2024
Gempa Guncang Pulau Doi Maluku Utara
Gempa M 5,5 Guncang Pulau Doi Maluku Utara
Narkoba Modus Kopi Saset Terbongkar
Penyeludupan 11 Kg Narkoba Modus Kopi Saset Terbongkar