Usut Tuntas, Timsus Pungli Rutan KPK Segera Dibentuk

Pungli KPK
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). (Foto: KPK)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Borok lembaga hukum di tanah air ini semakin terbuka dengan terkuaknya isu pungli alias pungutan liar Rp4 miliar di rumah tahanan (rutan) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Atas dugaan pungli tersebut, KPK segera membentuk tim khusus (Timsus) untuk mengusut tuntas tindakan yang merusak citra hukum negara tersebut.

Timsus 

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron menegaskan bahwa pihaknya sangat menyesalkan tindakan pungli tersebut. Dengan demikian KPK akan menindaknya tanpa pandang bulu.

“Kami segenap pimpinan dan insan KPK menyesalkan dugaan peristiwa dimaksud dan KPK berkomitmen untuk menindak secara tegas, obyektif sesuai dengan paksa terhadap siapapun pelakunya,” tegas Nurul Ghufron, dalam konferensi persnya, Rabu (21/6/2023).

Ghufron menjelaskan, timsus pengusutan pungli itu akan dibentuk oleh Sekretaris Jenderal KPK Cahya Hardianto Harefa. Tujuannya, untuk menelusuri kasus yang tengah berjalan termasuk kasus-kasus pelanggaran disiplin lainnya.

Dewas KPK

Kasus pungli tersebut sontak menjadi sorotan tajam Dewan Pengawas (Dewas) KPK. Dewas KPK semakin geram karena kasus dugaan pungli ini terjadi di lingkungan rutan KPK dengan total duit haram yang dipungut sejak Maret 2021 sampai Desember 2022 itu mencapai angka Rp4 miliar.

Modus yang dijalankan para oknum di antaranya melalui setoran tunai via rekening pihak ketiga. Ironisnya, praktik pungli ini diduga dilakukan puluhan pegawai rutan KPK.

BACA JUGA: Terungkap! Pungli di Rutan KPK Capai Rp4 Miliar Setahun
(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.