Gestur Pegi Perong Jadi Sorotan saat Konferensi Pers, Ini Kata Pakar

Pegi Perong tes kebohongan, Polda Jabar
(tangkap layar instagram /@humaspoldajabar)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Gestur Pegi Setiawan (Perong) dalam konferensi pers (Preskon)terkait kasus pembunuhan Vina Cirebon telah menarik perhatian pakar ekspresi, Kirdi Putra.

Dalam konferensi pers tersebut, Pegi Setiawan dengan tegas membantah terlibat dalam kasus pembunuhan tersebut. Namun, menurut Kirdi Putra, Pegi Setiawan tidak menunjukkan gestur atau ekspresi ketakutan saat tampil di depan publik oleh pihak kepolisian.

Kirdi Putra menyatakan bahwa Pegi Setiawan tidak menunjukkan ekspresi marah atau ketakutan yang jelas. Meskipun ada beberapa geleng-geleng kepala saat kronologis rilis saat terbacakan, itu bukan berarti dia tidak bersalah.

“Pegi sama sekali tidak memunculkan ekspresi marah, tidak ada ekspresi takut. Memang ada geleng-geleng kepala saat dibacakan kronologis rilisnya, bukan berarti dia nggak salah,” tulis Kirdi Putra.

Gestur Pegi Setiawan yang sering tertunduk juga menjadi sorotan bagi Kirdi Putra. Menurutnya, gestur tersebut menunjukkan ekspresi penyesalan.

Namun, Kirdi Putra menggarisbawahi bahwa tidak ada ekspresi marah yang jelas saat Pegi Setiawan berbicara. Ia juga menekankan bahwa mengatakan sesuatu dengan lantang tidak berarti orang tersebut tidak bersalah.

Namun, Kirdi Putra tetap menyoroti gestur tertunduk Pegi Setiawan, yang menurutnya adalah bentuk ekspresi penyesalan.

“Setelah geleng-geleng kepala, bagian-bagian berikutnya adalah nunduk. Biasanya menunduk itu menghindari paparan visual atau menunjukan seseorang itu menyesal. Pertanyaan saya kalau dia gak salah, kenapa nyesal?” ujar Kirdi Putra.

@p1sangkubelummasak

#pakarekspresi #pegisetiawan #kasusvina

♬ suara asli – Pisangku Belum Masak – Pisangku Belum Masak

BACA JUGA : Polda Jabar Hilangkan 2 DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, Kenapa?

Video komentar Kirdi Putra tentang gestur Pegi Setiawan dalam konferensi pers ini menjadi viral di media sosial TikTok dengan jumlah tayangan yang signifikan.

Analisis wajah dan Gestur Pegi Perong saat rilis sebagai tersangka kasus Vina Cirebon ini menarik perhatian banyak pengguna media sosial.

“Pakar ekspresi analisis wajah Pegi saat rilis sebagai tersangka Vina dan Eky,” tulis akun TikTok @p1sangkubelummasak.

 

(Hafidah/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva