Terbaru! Cara Daftar dan Cek BLT Rp400.000 November 2023

Penulis: usamah

Cara Cek Penerima Bansos
Ilustrasi Bansos (Pexels)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Presiden Joko Widodo (Jokowi) siap menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino sebesar Rp 400 ribu untuk dua bulan, yaitu November-Desember 2023.

Masyarakat dapat mengecek terlebih dahulu apakah dirinya masuk dalam daftar penerima BLT ini. Caranya dengan mengunjungi laman resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id ataupun melalui Aplikasi Cek Bansos Kemensos.

Laman dan aplikasi tersebut dapat menampilkan daftar penerima BLT yang termasuk dalam KPM. Berikut ini merupakan dua cara yang bisa dilakukan untuk mengecek data penerima manfaat tersebut.

BACA JUGA : Begini Cara Cek BLT El Nino RP200 Ribu, Ada Dua Cara

Pengecekan melalui website Kemensos

1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id.
2. Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan
3. Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP
4. Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode
5. Jika huruf kode kurang jelas, klik ikon refresh untuk mendapatkan huruf kode baru
6. Klik tombol CARI DATA. Sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari Nama PM (Penerima Manfaat) sesuai Wilayah yang diinput

Pengecekan melalui Aplikasi Cek Bansos

1. Download Aplikasi Cek Bansos yang dirilis resmi oleh Kemensos
2. Buat akun baru dan isi kolom data diri yang disediakan
3. Lampirkan swafoto, serta foto KTP. Data kemudian akan diverifikasi oleh Kemensos
4. Setelah data berhasil diverifikasi, klik login dan masukkan username, serta password
5. Pilih menu Cek Bansos dalam aplikasi itu dan lengkapi data
6. Klik Cari Data

Seperti diketahui, bantuan tunai tersebut diberikan untuk membantu masyarakat yang terhantam dampak kemarau panjang tahun ini.

Pemerintah sudah menyiapkan anggaran sebanyak Rp 7,52 triliun untuk melaksanakan bantuan tersebut. Bantuan ditujukan kepada 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar di data Kementerian Sosial.

 

(Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Umuh Muchtar Ajak Tim Persib Merayakan Gelar Juara Liga 1 di Tanjungsari
Umuh Muchtar Ajak Tim Persib Merayakan Gelar Juara Liga 1 di Tanjungsari
Tunggal Putra Indonesia Anthony Ginting Olimpiade Paris 2024
Pulih dari Cedera Bahu, Anthony Ginting Bidik Comeback pada Juli 2025
Optimisme Nick Kuipers Ketika Badai Cedera
Tiga Pemain Diisukan Hengkang, Begini Jawaban Manajemen Persib
Aktor Korea
Deretan Idol dan Aktor Korea Ini Bebas Wamil di 2025
Rafathar
Rafathar Ngaduin Nagita ke Dedi Mulyadi, "Kang Dedi nih kang Dedi"
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

BREAKING NEWS! Ledakan Pemusnahan Amunisi di Garut Tewaskan 11 Orang

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

BGN Buka 90 Ribu Lowongan Kerja bagi Sarjana Fresh Graduete Untuk MBG
Headline
alex-marquez-di-sprint-race-motogp-spanyol-2025-foto-gresini-znfc
Terjatuh Dua Kali di MotoGP Prancis, Alex Marquez Minta Maaf
lowongan kerja bgn
BGN Buka 90 Ribu Lowongan Kerja bagi Sarjana Fresh Graduete Untuk MBG
jemaah haji ingin pulang
Ingat Sapi Belum Makan, Jemaah Haji Hampir Pulang Jalan Kaki ke Jember
unnamed
Bapak Pencak Silat Dunia Eddie Mardjoeki Nalapraya Wafat di Usia 93 Tahun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.