Sidang Sengketa Pemilu 2024 Hari ini, Polri Siapkan Pengamanan

Penulis: Saepul

Magawati Layangkan Amicus Curiae
Gedung Mahkamah Konstitusi ( Dok. Mahkamah Konstitusi).

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Polri akan memberikan pengamanan khusus pada jalannya sidang Pemilu 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK), Rabu (27/3/2024).

Dalam penangannya, sebanyak 377 personel dikerahkan untuk menjaga gedung MK. Selain itu, Polri juga bekerja sama dengan petugas yang bertugas di gedung MK untuk memastikan aman dan tertib.

“Polri mengerahkan 377 personel untuk mengamankan gedung MK, Polri juga bekerjasama dengan petugas yang berada di kantor MK tersebut,” ungkap Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo melansir PMJ News, Selasa (26/3/2024).

BACA JUGA: Mahkamah Konstitusi Pastikan seluruh Permohonan PHPU telah Diregistrasi, dan Akan Disidangkan

Trunuyudo menekankan, pengamanan dari personel aparat sangat penting. Langkah-langkah itu dilakukan sebagai wujud intergritas dan proses yang adil dalam menyelesaikan sengketa Pemilu 2024.

Ia melanjutkan, kehadiran pihaknya sebagai penjaga keamanan guna mengantisipasi potensi gangguan atau ketegangan yang mungkin terjadi selama proses sidang.

Hal itu bagian dari dukungan Polri untuk mendukung kelancaran hukum dan menjaga stabilitas keamanan di sekitar lokasi sidang. Polri berharap dengan sidang Pemilu 2024 tersebut dapat berjalan lancar, tanpa adanya gangguan yang berdampak mengganggu penyelesaian sengketa.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
MLBB
EVOS Academy Ukir Prestasi Gemilang di MLBB Super Cup Invitational Guangzhou
megawati pdip pemilu 2024
Megawati Ungkap Penyebab PDIP Babak Belur di Pemilu 2024, Salahkan Kader?
Ziva Magnolya
Ziva Magnolya Ungkap Isi Hati Lewat Album 'Merangkai'
Ditinggal Pergi Bersama Pacar, Tiga Anak Tewas Terbakar di Kendari
Tiga Bayi Tewas Terbakar Saat Ditinggal Ibu Pergi Bersama Pacar
Timnas Indonesia Free Fire
PB ESI Resmi Umumkan Timnas Free Fire Indonesia Team 2 untuk SEA Games 2025
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

3

Teropong Media dan INABA Sepakati Kerja Sama Melalui Penandatanganan MoU

4

Komitmen Jaga Kelestarian Lingkungan, PT ABS Restorasi Pantai Sesuai Arahan Pemerintah

5

Order Management System dari TransTRACK Jadi Solusi Cerdas Meningkatkan Kinerja Bisnis
Headline
Cara Daftarkan anak Barak Militer
Ini Syarat dan Prosedur Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer
Ijazah Asli Jokowi
Kuasa Hukum Sebut Ijazah Asli Jokowi Dokumen Penting dan Rahasia
Persib
Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot
mahasiswi itb ditangkap
Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.