Mozaik Ramadhan

Shane Lukas Nyesal Turuti Ajakan Mario Dandy, Dibuat Terhipnotis

Terdakwa kasus penganiayaan, Shane Lukas mengaku bingung dengan dirinya sendiri. (Foto: Istimewa)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Penyesalan diungkapkan oleh Shane Lukas sebagai seorang terdakwa dalam kasus penganiayaan David Ozora. Dia menjadi terdakwa bersama Mario Dandy.

Shane menyesal telah mengikuti ajakan dari anak Rafael Alun Trisambodo, untuk merekam penganiayaan itu.

“Begitu cepat peristiwa itu terjadi. Entah apa yang membuat saya tidak langsung refleks saat Mario mengayunkan kakinya dan menendang David,” ungkap Shane ketika membacakan pleidoinya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (22/8/2023).

Shane mengaku bingung atas dirinya sendiri. Dia tiba-tiba mau saja diajak melakukan penganiayaan itu. Bahkan dia mengaku sangat menyesal tidak langsung mencegah dan menghentikan aksi brutal Mario Dandy.

“Entah apa yang menyebabkan saya seolah-olah terhipnotis, dan baru sadar untuk melerai dan menghalau, menghentikan Mario melakukan tindakan penganiayaan selanjutnya,” ungkap Shane.

BACA JUGA: Dulu Arogan Giliran Dituntut Bayar Restitusi Rp120 Miliar Mario Dandy Memelas ke Hakim

Shane menyampaikan permintaan maaf kepada David dan keluarganya atas keterlibatannya.

“Sekali lagi saya menyesal dan memohon maaf atas musibah yang terjadi ini,” imbuhnya.

Jaksa menuntut Shane Lukas dengan hukuman lima tahun bui. Jaksa juga menyatakan kalau Shane sudah menyesali perbuatannya. Bahkan Shane Lukas juga dibebankan terkait biaya restitusi kepada David senilai Rp120 miliar.

Kalau Shane tidak mampu membayar restitusi itu, maka ditambah masa pidananya selama enam bulan.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Maluku Utara
Jadwal Imsak Wilayah Maluku Utara Hari Ini
Jadwal Imsak Pangandaran
Jadwal Imsak Pangandaran Hari Ini
autofagi saat puasa
Mengenal Autofagi, Detoks Alami Tubuh Saat Puasa
Ammar Zoni
Ammar Zoni Dikabarkan Makin Religius di Penjara, Pacar Baru Ungkap Perubahan Sikapnya
wali kota yogyakarta
Wali Kota Yogyakarta Ogah Mobil Baru, Pilih Gerobak Sampah Seluruh RW
Berita Lainnya

1

2 Orang Meninggal di Puncak Cartenz Papua, Fiersa Besari Ikut dalam Pendakian, Ini Kronologi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Guru Besar AI, Prof. Dr. Suyanto Resmi Dilantik sebagai Rektor Telkom University 2025-2030

5

Pemerintah Pacu Infrastruktur Gas Bumi Menuju Swasembada Energi
Headline
Jadwal Imsak Wilayah Lombok Hari Ini
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini
Pemkot Bandung Segera Miliki BPBD
Perkuat Mitigasi Bencana, Pemkot Bandung Segera Miliki BPBD
Dedi Mulyadi Minta Penghentian Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dedi Mulyadi Minta Penghentian Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.