Robert Pattinson Kembali Bintangi Sekuel “The Batman”

the batman
Studio Warnes Bros. mengumumkan bahwa Robert Pattinson kembali membintangi sekuel "The Batman" yang disutradarai oleh Matt Reeves dan rencananya akan dirilis di bioskop pada 3 Oktober 2025.(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Studio Warnes Bros. mengumumkan bahwa Robert Pattinson kembali membintangi sekuel “The Batman” yang disutradarai oleh Matt Reeves dan rencananya akan dirilis di bioskop pada 3 Oktober 2025.

Meski begitu, sinopsis “The Batman Part II” masih dirahasiakan. Sebelumnya, bos DC Studios James Gunn dan Peter Safran juga mengonfirmasi tanggal rilis sekuel “The Batman” saat konferensi pers Warner Bros. pada Senin (30/1).

Mengutip Variety yang disiarkan Selasa (31/1) waktu setempat, sekuel “The Batman” karya Reeves masuk dalam kategori “DC Elseworlds”. Menurut Gunn, setiap film atau serial televisi yang berlatarkan di luar DC Universe utama akan disebut sebagai “DC Elseworlds”, persis seperti label yang diterapkan oleh DC Comics.

Selain “The Batman Part II”, daftar proyek “DC Elseworlds” mendatang termasuk “Joker: Folie à Deux” karya sutradara Todd Phillips yang dibintangi Joaquin Phoenix dan Lady Gaga dan ditetapkan rilis pada 4 Oktober 2024.

Selain itu ada pula serial animasi “Teen Titans Go!” serta film “Superman” lainnya yang diproduksi oleh JJ Abrams dengan naskah ditulis oleh Ta-Nehisi Coates.

BACA JUGA: Serial “The Last of Us” Bakal Lanjut ke Season 2

Pattinson dan Reeves akan terus mengeksplorasi iterasi Batman dalam kategori “DC Elseworlds”, sementara Gunn dan Safran akan memunculkan Batman baru di DC Universe. Menurut Gunn dan Safran, DC Universe juga akan menyertakan film Batman dan Robin berdasarkan komik “The Brave and the Bold”.

Sebelumnya pada awal Januari, Reeves mengungkapkan dirinya telah bertemu dengan Gunn untuk memastikan bahwa “BatVerse” miliknya dan DC Universe akan saling mendukung satu sama lain serta tidak mengacaukan dalam hal alur cerita.

Film pertama “The Batman” sendiri mendapat pujian kritis dan berhasil meraup pendapatan sebesar 770 juta dolar AS di box office seluruh dunia tahun lalu. Film ini sekarang tersedia di platform HBO Max.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva