BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Es kopyor imitasi, sebuah kreasi minuman yang menyegarkan dan cocok untuk menghilangkan dahaga saat puasa seharian. Dalam kanal yotube Devina Hermawan, Chef Devina membagikan resep membuat es kopyor imitasi yang mirip banget dengan kopyor asli.
Resep es kopyor imitasi ini menawarkan kombinasi yang sempurna antara rasa manis dan segar dari jeli kopyor yang lembut. Terdapat juga sirup cocopandan, nata de coco, dan susu evaporasi sebagai pelengkap yang menambah kesegaran es kopyor ini.
Berikut ini, resep es kopyor imitasi ala chef Devina yang satset untuk takjil buka puasa dan menyegarkan.

Resep Es Kopyor Imitasi (untuk 6 porsi)
Bahan jeli
- ½ sdt garam
- 600 ml santan instan
- 1 bungkus agar-agar bubuk polos
- 300 ml air kelapa / air
- 1 bungkus jeli bubuk polos
Bahan gula pandan
- 150 gr gula pasir
- 150 ml air
- 2 lembar daun pandan
Pelengkap
- selasih
- susu evaporasi
- sirup cocopandan
- nata de coco
- es batu
Cara Membuat
1. Campurkan jeli bubuk, agar bubuk, garam, santan, dan air kelapa di dalam panci. Aduk hingga merata. Nyalakan api dan masak campuran tersebut hingga mendidih sambil terus diaduk.
2. Tuangkan campuran ke dalam cetakan dan biarkan dingin hingga set.
3. Masukkan gula pasir, air, dan daun pandan ke dalam panci. Masak campuran tersebut hingga mendidih.
4. Gunakan alat kerukan kelapa atau sendok untuk mengkeruk jeli kopyor.
BACA JUGA: Resep Kue Palm Sugar Cheese ala Chef Devina yang Bikin Nagih, Cocok untuk Hidangan Lebaran
5. Siapkan gelas dan susun es batu di dalamnya. Tambahkan 2-3 sendok makan sirup cocopandan, nata de coco, kopyor, selasih, dan es batu. Kemudian tambahkan 2-3 sendok makan sirup gula, kopyor, dan susu evaporasi.
6. Es kopyor siap disajikan sebagai minuman penyegar.
Rasakan sensasi kesegaran yang sempurna dari setiap tegukan es kopyor saat buka puasa. Jangan ragu untuk mencoba resep es kopyor imitasi ala chef Devina dan jangan lupa untuk menikmatinya bersama dengan keluarga tercinta.
(Vini/Usk)