Polisi Ciduk Dua Pelaku Penganiayaan Siswa MTs di Tangsel Hingga Tewas Akibat Sabetan Senjata Tajam

pengeroyokan depok
Ilustrasi -kasus penganiayaan (bing)

Bagikan

JAKARTA,TEROPONGMEDIA.ID — Kapolres Tangerang Selatan,AKBP Victor Inkiriwang mengatakan Anak Berhadapan dengan Hukum (ABH) yang ditangkap masing-masing berinisial M (15) dan T (14).

Victor menjelaskan pihaknya juga menyita sejumlah barang bukti diantaranya dua senjata tajam jenis celurit,handphone, sepeda motor serta helm yang dikenakan saat kejadian.

“Kami telah menetapkan ada dua anak yang berkonflik dengan hukum,inisial M (15) dan T (14),” kata Victor Jumat (30/8/2024).

Diketahui sebelumnya, polisi masih melakukan penyelidikan kasus kematian seorang pelajar berinisial S (14) di Jalan Palapa,Serua,Ciputat, Tangerang Selatan. Diduga korban tewas akibat luka terkena senjata tajam

Peristiwa itu terjadi pada Jumat (23/8/2024) sore.Saat itu korban yang berboncengan mengendarai sepeda motor dikejar oleh sekelompok remaja lainnya.

BACA JUGA: Polsek Cakung Tangkap Pelaku Pengeroyokan Ojek Online di Jalan Raya Pulogebang

Rekannya berhasil kabur menyelamatkan diri, namun korban S yang menderita luka bacokan di leher belakang. Dia sempat meninggalkan motornya lalu berlari hingga tersungkur di lokasi.

“Korban mengalami luka berat akibat senjata tajam, luka sobek pada bagian belakang leher dan meninggal dunia, diduga saat dalam perjalanan ke Rumah Sakit,” ucap Kasi Humas Polres Tangerang Selatan, AKP Agil.

 

(Agus Irawan/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bandara jenderal ahmad yani
Akhirnya Bandara Jenderal Ahmad Yani Kembali Jadi Internasional
14ab2ae0-e186-11e9-afe6-a5aff6af6d28
Kamaru Usman Siap Kembali, Hadapi Joaquin Buckley di UFC Atlanta 2025
Lewis Hamilton Antusias Debut Bersama Scuderia Ferrari
Ralf Schumacher Ragukan Masa Depan Lewis Hamilton di Ferrari
Emma-Raducanu-Credit_-WTA-_-Ashok-Kumar-scaled
Emma Raducanu Tersingkir di Babak Kedua Madrid Open 2025
Gregoria Mariska Tunjung T
Piala Sudirman 2025: Tim Indonesia Tanpa Dua Pilar Utama
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.