Pengamat: Pj Gubernur Jabar Kelak Harus Paham Birokrasi

Pakar Hukum Tata Negara Universitas Pasundan (Unpas) Bandung, Firdaus Arifin. (Foto: DokUnpas)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Tak lama lagi, pasangan Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum akan mengakhiri masa jabatannya sebagai gubernur dan wakil di Provinsi Jawa Barat. Tepatnya pada 5 September 2023 kelak mereka harus angkat kaki dan digantikan oleh Penjabat (Pj) gubernur.

Dimana nantinya, Pj Gubernur Jabar kelak akan mengisi kekosongan selama 1,5 tahun hingga akhirnya terpilih pasangan baru, hasil kontestasi Pilgub di November 2024 mendatang, untuk periode 2024-2029.

Pakar Hukum Tata Negara Universitas Pasundan (Unpas) Bandung Firdaus Arifin mengatakan, siapapun yang bakal ditentukan oleh Presiden Joko Widodo kelak sebagai Pj Gubernur Jabar, sebaiknya harus memahami birokrasi untuk mengelola pemerintahan.

Tiga nama calon Pj gubernur yang diusulkan DPRD Jabar sebagai pengganti Emil, yakni Asep N Mulyana, Keri Lestari dan Bey Triadi Machmudin diharapkannya betul-betul dikaji oleh Jokowi. Sebab, siapapun yang bakal terpilih kelak kata dia, harus mampu membangun komunikasi. Baik politik maupun administratif, karena merupakan perpanjangan tangan dari pemerintah pusat.

“Artinya yang tahu seluk-beluk dunia birokrasi. Karena maaf, kalau akademisi kadang-kadang tahunya cuma konsep, teori. Jadi, bagusnya sih orang yang memang memahami betul tentang birokrasi pemerintahan,” kata Firdaus baru-baru ini.

Selain itu, dia juga berharap Pj Gubernur Jabar kelak jangan hanya duduk manis seperti klaim Emil beberapa waktu lalu. Sebab menurutnya, masih banyak pekerjaan rumah yang belum terselesaikan di era kepemimpinan Emil dan Uu.

Apalagi dalam waktu dekat kontestasi Pemilu 2024 akan dimulai, sehingga harus menjadi fokus Pj Gubernur Jabar untuk memastikan pesta demokrasi lima tahunan tersebut berjalan lancar dan kondusif.

“Pj ke depan harus memastikan Pemilu berjalan kondusif, karena besok ini hajat kita panjang. Kita rally dari bulan Februari sampai terakhir ditutup Pilkada,” ucapnya.

BACA JUGA: Tok! 3 Calon Pj Gubernur Jabar Pengganti Ridwan Kamil Diusulkan

Tidak hanya itu, Firdaus mengungkapkan beberapa dinamika di Jawa Barat sejatinya harus segera ditangani. Program-program pembangunan yang belum tuntas diharapkannya dapat dilanjutkan dan diselesaikan oleh Pj gubernur kelak.

“Yang jelas poinnya, Pj Gubernur ke depan harus menyelesaikan program-program pembangunan yang belum selesai oleh Kang Emil dan Pak Uu. Jadi jangan mahiwal bikin program baru,” pintanya.

Maka dari itu dia mengaku tidak sepakat bila Emil menyebut bahwa Pj Gubernur Jabar kelak tinggal duduk manis, karena hampir sepenuhnya selesai dan melanjutkan apa yang telah dibangun.

“Justru Kang Emil itu jangan seperti itu. Tapi ya wajarlah, mungkin dia ingin mengakhiri dengan indah. Meskipun sebenarnya kondisi faktualnya tidak seindah pernyataan Kang Emil tadi,” tuturnya.

Mengenai kandidat Pj Gubernur Jabar usulan DPRD, ketiga nama yang direkomendasikan memiliki beragam latar belakang. Asep N Mulyana adalah Direktur Jenderal Perundang-undangan Kementerian Hukum dan HAM. Sebelumnya, dia pernah menjabat Kepala Kejaksaan Tinggi Jabar periode 2021-2023.

Kemudian Keri Lestari yang merupakan Guru Besar Farmasi di Universitas Padjadjaran. Selain itu dia kini juga menjabat sebagai Direktur Utama Institut Pembangunan Jabar (Injabar), lembaga kolaborasi Unpad dan Pemprov dalam memberikan pertimbangan terhadap pengambilan kebijakan.

Terakhir Bey Triadi merupakan birokrat eselon I di lingkungan Istana Kepresidenan, dimana dirinya menjabat sebagai Deputi Bidang Pers dan Media pada Sekretariat Presiden.

 

 

(Dang Yul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Apa itu MFA ASN
Apa Itu MFA ASN? Begini Cara Aktivasinya!
ijazah palsu jokowi roy suryo
Berujung Dikasuskan soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo: Konyol!
kasus pagar laut tangerang
IPW Soal Kasus Pagar Laut Tangerang: Ada Ego Kelembagaan antara Kejagung dan Kepolisian
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
tanda travel haji ilegal
Waspada Penipuan, Ini Tanda Travel Haji Ilegal!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.