Pemprov Jabar Siap Perangi Judi Online dan Pinjaman Online Ilegal

Pemprov Jabar Siap Perangi Judi Online
 Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat (Jabar), Herman Suryatman.(Foto: Dok.Pemprov Jabar).

Bagikan

CIREBON, TEROPONGMEDIA.ID – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat (Jabar), Herman Suryatman, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam memberantas judi online dan pinjaman online ilegal yang semakin marak di Jawa Barat.

Berdasarkan data dari Pusat Pelaporan Analisa dan Transaksi Keuangan (PPATK), Jawa Barat menjadi salah satu provinsi dengan tingkat akses judi online yang tinggi.

“Jabar adalah salah satu provinsi yang terpapar judi online cukup besar, dengan sekitar 535.000 masyarakat yang terlibat dan transaksi mencapai Rp3,8 triliun,” ungkap Herman di Kota Cirebon, dikutip Senin (8/7/2024).

BACA JUGA: Uang Rekening Judi Online yang Dibekukan Bakal Jadi Milik Negara

Sebagai langkah konkret, Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) yang melarang pegawai ASN dan BUMD di Jawa Barat terlibat dalam aktivitas judi online dan judi konvensional. Surat Edaran Nomor: 98/KPG.03.04/INSPT, yang dikeluarkan pada tanggal 27 Juni 2024, telah disebarkan ke seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), BUMD, dan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Jawa Barat.

“Jika ada oknum pegawai ASN dan BUMD yang terlibat, kami akan memproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Kami memiliki Peraturan Pemerintah (PP) tentang disiplin ASN yang harus ditegakkan,” kata Herman.

Herman juga menekankan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemdaprov Jabar) dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jabar berkomitmen penuh untuk memberantas judi online dan judi konvensional di wilayah mereka.

“Kita harapkan tidak ada satu pun ASN dan pegawai BUMD yang terlibat judi online. Apabila sudah terlibat, kami meminta agar mulai saat ini dan ke depan, tidak diulangi kembali,” tegasnya.

“Pemdaprov Jabar dan Forkopimda Jabar semua berkomitmen untuk memberantas judi online dan judi konvensional di Jabar. Jadi tidak boleh ada ruang sama sekali,” tukas Herman.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru