Pegawai Outsourcing KAI Bandung Diduga Jadi Pengedar Narkoba

Polda Metro Jaya Berhasil Gagalkan Transaksi Narkoba
Ilustrasi-Narkoba (Freepik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pegawai outsourcing KAI Bandung terlibat tindak pidana peredaran narkoba jenis sabu-sabu. Pegawai tersebut ditangkap dan diamankan oleh Polres Cianjur pada 11 Juni 2024.

Humas KAI Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi menyayangkan adanya peristiwa tersebut dan mendukung pihak kepolisian untuk memproses yang bersangkutan sesuai aturan yang berlaku.

“Kami sangat menyesalkan kejadian ini,” kata Ayep, Kamis 13 Juni 2024.

Ayep meminta pihak vendor untuk memecat oknum tersebut untuk memperlancar proses hukum. Karena yang bersangkutan adalah pegawai outsourcing, maka pembinaannya diserahkan kepada pihak ketiga sebagai vendor yang bekerja sama dengan KAI dalam bidang penyedia jasa tenaga kerja.

“Untuk melancarkan proses penyidikan, KAI meminta kepada pihak vendor agar mengganti personel yang diduga terlibat pengedaran sabu tersebut untuk diganti dengan personel lain,” ungkapnya.

Ayep menegaskan, KAI berkomitmen berperan aktif dan mendukung upaya pemerintah untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan Narkotika.

BACA JUGA: Polisi Ungkap Jasad dalam Toren, Diduga Bandar Narkoba Panik

Hal ini diwujudkan dengan penandatanganan MoU antara KAI dan Badan Narkotika Nasional (BNN) dalam rangka Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika di Gedung Jakarta Railway Center (JRC), Jakarta Pusat pada 3 Agustus 2016.

“KAI secara berkala terus menyosialisasikan nilai-nilai perusahaan agar tidak ada pegawai yang terlibat dalam tindak kriminal, demi menjaga pelayanan jasa transportasi massal kereta api yang nyaman, aman, dan tepat waktu,” pungkasnya.

(Chesar/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!
Rudapaksa adik ipar
Bejat! Pria di Lumbang Pasuruan Rudapaksa Adik Ipar Usia 6 Tahun Sehari Setelah Menikah
Jadi Pemain Terbaik di Laga Kontra PSS, Tyronne del Pino Beri Apresiasi Dukungan Bobotoh
Jadi Pemain Terbaik di Laga Kontra PSS, Tyronne del Pino Beri Apresiasi Dukungan Bobotoh
gibran mundur (5)
Purnawirawan TNI Desak Gibran Mundur, Golkar Khawatir Jadi Perpecahan
Pemkot Bandung Dukung Kebijakan Pemprov Jabar Terkait Larangan Siswa SD SMP Bawa HP dan Motor ke Sekolah
Pemkot Bandung Dukung Kebijakan Pemprov Jabar Terkait Larangan Siswa SD SMP Bawa HP dan Motor ke Sekolah
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
ANGGOTA DPRD jakarta meninggal
Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Saat Acara Silaturahmi
alex-marquez-di-sprint-race-motogp-spanyol-2025-foto-gresini-znfc
Alex Marquez Raih Kemenangan Perdana MotoGP, Ukir Sejarah Keluarga di Jerez
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.