Makanan Khas Maulid Nabi di Berbagai Daerah, Simbol Kehangatan

Makanan khas maulid
(Instagram/permatalw)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Peringatan maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini, jatuh pada tanggal 16 September 2024.

Momen ini, merupakan momen spesial bagi umat Islam, di mana biasanya masyarakat menghidangkan makanan khas untuk merayakan maulid nabi, yaitu hari kelahiran nabi Muhammad SAW.

Sejumlah makan ini tidak hanya menjadi sajian lezat, tetapi juga melambangkan kehangatan dan kebersamaan dalam merayakan momen suci ini.

Pada beberapa daerah maulid Nabi Muhammad dirayakan dengan meriah, baik di masjid ataupun rumah-rumah warga.

Makanan Khas Perayaan Maulid Nabi di Berbagai Daerah

Warga biasanya berkumpul di malam Maulid Nabi untuk mendengarkan ceramah, berbagi hidangan, dan makan bersama. Berikut beberapa makanan khas saat perayaan Maulid Nabi di berbagai daerah:

1. Nasi Tumpeng Rasulan

Nasi Tumpeng Rasulan adalah nasi tumpeng khusus untuk perayaan Maulid Nabi. Tumpeng ini menggunakan nasi gurih atau sega gurih, yang diberi bumbu gurih.

Penyajian nasi tumpeng ini biasanya dengan berbagai lauk seperti ayam ingkung, kedelai hitam goreng, ikan asin, lalapan, rambak, dan sambal.

Nasi Tumpeng Rasulan umumnya bisa Anda temui di kawasan Gunung Kidul, Yogyakarta, saat perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW.

2. Bulukat

Di Aceh, Bulukat menjadi camilan khas saat perayaan Maulid Nabi. Makanan ini terbuat dari beras ketan dengan campuran kelapa parut dan gula merah.

Kombinasi rasa manis dan gurih dari kelapa serta gula merah membuat Bulukat menjadi camilan yang sangat menggugah selera.

3. Kuah Beulangong

Kuah Beulangong adalah sajian khas dari Aceh yang sering hadir dalam setiap perayaan keagamaan, termasuk Maulid Nabi.

Makanan ini terbuat dari olahan daging dan buah nangka yang sudah tercampur dengan berbagai rempah-rempah. Hasilnya adalah rasa dan aroma yang khas dan menggugah selera.

4. Ampyang Maulid

Di Kudus, Jawa Tengah, Ampyang Maulid menjadi hidangan khas saat merayakan Maulid Nabi. Ampyang sendiri berarti tandu, dan Ampyang Maulid adalah tandu yang berisi nasi kepel serta berbagai lauk yang dibungkus daun jati.

Nasi bungkus ini biasanya dirangkai menjadi gunungan yang bisa mencapai tinggi 1,5 meter, bersama dengan buah-buahan, sayuran, dan makanan lainnya.

5. Endog-Endogan

Di Banyuwangi, Jawa Timur, Endog-Endogan adalah salah satu makanan khas Maulid Nabi. Endog atau telur biasanya direbus, kemudian ditusuk dengan bambu kecil yang dihias dengan kembang kertas.

Kembang endog ini kemudian ditancapkan di jodang atau pohon pisang yang dihias dengan kertas warna-warni, menambah kemeriahan perayaan.

BACA JUGA: 5 Destinasi Wisata Religi Tingkatkan Nilai Spiritual saat Peringati Maulid Nabi

Perayaan maulid nasi merupakan momen spiritual yang sangat istimewa bagi umat islam. Oleh karena itu, untuk menyambut momen istimewa, masyarakat juga menyajikan berbagai makanan khas yang istimewa pula.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.