Jokowi Dorong DPR Segera Selesaikan RUU Perampasan Aset

jokowi ruu
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Presiden Joko Widodo (Jokowi)  mendorong Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk segera menyelesaikan pembahasan Rancangan Undang-Undang (RUU) Perampasan Aset, yang diharapkan dapat memudahkan proses penanganan tindak pidana korupsi di Indonesia.

“RUU Perampasan Aset itu memang inisiatif dari pemerintah dan terus kita dorong agar segera diselesaikan oleh DPR,” kata Presiden Jokowi saat ditemui usai meninjau Pasar Johar Baru, Jakarta Pusat, Rabu (5/4/2023).

RUU Perampasan Aset merupakan inisiatif dari pemerintah dan pembahasannya masih berjalan di DPR.

Presiden Jokowi berharap RUU tersebut dapat memberikan payung hukum yang jelas untuk memperkuat penindakan tindak pidana korupsi dan memudahkan proses perampasan aset koruptor setelah terbukti.

“Saya harapkan dengan UU Perampasan Aset itu akan memudahkan proses utamanya dalam tindak pidana korupsi untuk menyelesaikan setelah terbukti karena payung hukumnya jelas,” kata Presiden.

BACA JUGA: Mahfud MD Ditantang Benny Terbitkan Perpu Perampasan Lewat Jokowi

Pada pertemuan sebelumnya, Menko Polhukam Mahfud MD juga meminta Ketua Komisi III DPR RI Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul untuk segera mengesahkan RUU Perampasan Aset.

Menurut Mahfud, RUU tersebut dapat memudahkan penanganan dugaan transaksi janggal senilai Rp349 triliun di Kementerian Keuangan.

Namun, Bambang Pacul menjelaskan bahwa RUU Perampasan Aset dapat disahkan setelah mendapatkan persetujuan dari para ketua umum partai.

Ia menyebut bahwa semua anggota DPR patuh pada pimpinan masing-masing partai.

Oleh karena itu, Bambang Pacul menyarankan pemerintah untuk melakukan pendekatan kepada ketua umum partai untuk mempercepat proses pengesahan RUU tersebut.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Squid Game 2 Tayang
Squid Game 2 Tayang Hari Ini! Jam Berapa di Indonesia? Simak Sinopsis & Daftar Pemainnya
Jokowi Iriana
Momen Mobil Dipenuhi Cucu - cucu Jokowi Pangku Iriana, Cari Atensi?
Cara menghilangkan Lemak
Cara Hilangkan Lemak di Leher, Jadikan Tampilan Lebih Menarik!
Asri Welas Natal
Asri Welas Rayakan Natal di New York dengan Dance Enerjik
Hanung Bramantyo
Usai Umrah, Hanung Bramantyo Ke Vatikan Berharap Lihat Paus Beri Berkat Natal
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter
Headline
Skuat Persib Beri Dukungan Moril Untuk Keluarga Mendiang Rafi Ghani
Skuat Persib Beri Dukungan Moril Untuk Keluarga Mendiang Rafi Ghani
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor, Ini Kata PDAM
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.