Jelang Wukuf, Jamah Haji Diimbau Kurangi Aktivitas Luar Ruangan

wukuf
Pemerintah Arab Saudi telah mengumumkan jadwal resmi jamaaah haji untuk mengikuti wukuf di Arafah pada musim haji 1444 H/2023 H pada 9 Zulhijjah atau 27 Juni.(Foto: Fxfuel)

Bagikan

MEKKAH,TM.ID : Pemerintah Arab Saudi telah mengumumkan jadwal resmi jamaaah haji untuk mengikuti wukuf di Arafah pada musim haji 1444 H/2023 H pada 9 Zulhijjah atau 27 Juni.

“Wukuf di Padang Arafah berdasarkan hasil lembaga atau sidang isbat di badan Saudi memutuskan in syaa Allah tanggal 9 Zulhijjah atau tanggal 27 Juni 2023. Informasinya sudah kami publish,” kata Kepala Daerah Kerja (Daker) Mekah Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Khalilurrahman, di Mekkah, Senin (19/6/2023).

Menurut Khalilurrahman, Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi mengingatkan, puncak haji tahun ini bertepatan dengan musim kemarau yang panas, di mana suhu di Mekkah dan Arafah bisa mencapai 45 derajat Celsius. Para jamaah haji diimbau untuk berhati-hati dan tidak banyak beraktivitas di luar ruangan menjelang wukuf.

“Misalnya lima hari sebelum wukuf, jamaah jangan banyak ke luar dari hotel, diharapkan semua jamaah haji istirahat total dari aktivitas fisik yang berlebihan,” katanya.

Khalilurrahman juga menekankan pentingnya fokus pada ibadah selama berada di Arafah. Bagi jamaah haji, tujuan utama mereka datang ke Arafah adalah untuk beribadah. Oleh karena itu, para jamaah diharapkan dapat mengarahkan perhatian mereka pada ibadah yang mereka lakukan di tempat suci tersebut.

“Jadi jangan banyak aktivitas ke luar karena itu akan mengurangi energi mereka dan bisa mempengaruhi kondisi jasmani mereka,” katanya.

Pada tanggal 8 Zulhijah 1444 H atau 26 Juni 2023, pergerakan jamaah haji akan dimulai untuk menuju Arafah sebagai bagian dari prosesi puncak ibadah haji.

Pada tanggal 9 Zulhijah atau 27 Juni, jamaah akan melaksanakan wukuf di Arafah, dan pada tanggal 10 Zulhijah atau 28 Juni, mereka akan melanjutkan perjalanan ke Mina untuk menjalankan ibadah mabit selama dua hingga tiga hari serta melempar jumrah.

BACA JUGA: Terdeteksi X-Ray, Jemaah Haji Indonesia Bawa Rokok 2 Karung

(Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tertinggi dalam 23 Tahun Terakhir, Stok Beras Nasional Capai 3,18 Juta Ton
Tertinggi dalam 23 Tahun Terakhir, Stok Beras Nasional Capai 3,18 Juta Ton
MotoGP Argentina
Marc Marquez Menang Sprint MotoGP Spanyol, Perlebar Jarak Klasemen
Tekindo Energi Hadiri Rapat Singkronisasi Program RPJMD dan RI PPM/CSR antara Pemda Halteng dan Perusahaan Tambang
Tekindo Energi Hadiri Rapat Singkronisasi Program RPJMD dan RI PPM/CSR antara Pemda Halteng dan Perusahaan Tambang
Dalam Seminggu Mentan Pastikan Harga Ayam Stabil
Dalam Seminggu Mentan Pastikan Harga Ayam Stabil
Gervane Kastaneer Sebut Persib Bisa Unggul Atas PSS Dengan Skor Lebih Besar
Gervane Kastaneer Sebut Persib Bisa Unggul Atas PSS Dengan Skor Lebih Besar
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.