H-4, Sebanyak 266.184 Kendaraan Tinggalkan Jakarta lewat Tol Cikampek

tol cikampek
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: PT Jasamarga Transjawa Tol mencatat. sebanyak 266.184 kendaraan terpantau meninggalkan Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama pada periode H-7 hingga H-4 Idul Fitri 1444 Hijriah atau 15-18 April 2023.

VP. Corporate Secretary and Legal PT Jasamarga Transjawa Tol, Ria Marlinda Paallo mengatakan, volume kendaraan yang melintasi GT Cikampek Utama ini mengalami kenaikan hingga 138,65 persen dari lalu lintas normal.

“Jika dibandingkan dengan lalin (lalu lintas) normal, kenaikan volume kendaraan sangat signifikan, naik 138,65 persen dari 111.537 kendaraan saat lalin normal,” katanya di Bekasi, Rabu petang.

Pihaknya juga mencatat volume lalu lintas di wilayah Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur pada periode yang sama. Di GT Kalikangkung, 133.398 kendaraan terpantau menuju Semarang, naik 126,98 persen dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 58.772 kendaraan.

Sebanyak 94.363 kendaraan juga terpantau menuju Semarang melalui GT Banyumanik, naik 2,59 persen dari lalu lintas normal sebanyak 91.979 kendaraan.

Sementara 151.694 kendaraan tercatat meninggalkan Semarang atau naik 65,34 persen dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 91.744 kendaraan.

Di wilayah Jawa Timur, 90.548 kendaraan tercatat menuju Surabaya melalui GT Warugunung, naik 17,13 persen terhadap lalu lintas normal 77.308 kendaraan.

Sedangkan 86.170 kendaraan terpantau meninggalkan Surabaya melalui akses yang sama, naik 19,13 persen dibanding lalu lintas normal 72.331 kendaraan.

Selanjutnya 107.347 kendaraan menuju Surabaya melalui GT Kejapanan Utama dan 109.007 kendaraan meninggalkan Surabaya melalui akses gerbang tol yang sama.

Di GT Singosari, 51.418 kendaraan tercatat menuju Malang dan 48.179 kendaraan terpantau meninggalkan Malang.

Pihaknya mengimbau pengguna jalan mempersiapkan diri sebelum memasuki perjalanan. Pastikan diri dan kendaraan dalam kondisi prima, serta selalu mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah saat berada di area rehat.

“Pastikan juga kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, serta patuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan,” katanya.

Informasi lalu-lintas terkini dan permintaan pelayanan lalu-lintas jalan tol dapat diakses melalui One Call Center 24 jam Jasa Marga Group di nomor 14080, Twitter @PTJASAMARGA serta aplikasi Travoy 4.1 untuk pengguna iOS dan Android.(KR-PRA).

BACA JUGA: Hari Ini, 18.000 Pemudik Tinggalkan Jakarta Melalui Stasiun Gambir

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
truk tabrak kendaraan di slipi
Supir Truk Tabrak 8 Kendaraan di Slipi 1 Orang Tewas!
Asila Maisa Campus Ambassador UI
Asila Maisa Jadi Campus Ambassador UI, Buktikan Prestasi Usai Dituduh Masuk Lewat Ordal
petinggi yayasan bunbin bandung ditaangkap
Kejati Tangkap 2 Tersangka Kasus Korupsi Lahan Kebun Binatang Bandung
Nissa Ayus Menikah
Nissa Sabyan Unggah Video Sehari Sebelum Menikah dengan Ayus
shakti hotel bandung malam tahun baru
Shakti Hotel Bandung Ajak Anda Rayakan Momen Spesial Malam Tahun Baru
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

5

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024