Gibran Rakabuming Harusnya Tahu Etika Politik, Diminta Undur Diri atau Dipecat PDIP

Intip Koleksi Mobil dan Motor Gibran Rakabuming Raka Cawapres Prabowo
Gibran Rakabuming diminta untuk mundur sebagai kader PDI Perjuangan. (Foto: tangkapan Layar)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Gibran Rakabuming Raka diminta secara tegas untuk paham dengan etika politik. Dia diminta untuk mengundurkan diri sebagai kader PDI Perjuangan.

Hal itu imbas dari diumumkannya anak sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) jadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto dari Koalisi Indonesia Maju (KIM).

“Seharusnya etikanya Mas Gibran kalau sudah menerima pinangan partai lain, dia mengundurkan diri etikanya sebelum kita mengeluarkan,” ungkap Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, Sunanto, Selasa (24/10/2023).

Karena menurut Sunanto seorang kader parpol tidak boleh ada dua kaki.

BACA JUGA: Gibran Dipinang Prabowo Subianto, Hubungan Jokowi dan Megawati Renggang?

“Karena serba salah kan kalau dia tidak mengundurkan diri, tapi menerima itu dua kaki namanya,” begitu kata Sunanto.

Namun demikian Sunanto mengaku, sempat mendapatkan informasi kalau Gibran akan mundur dari PDIP.

“Informasinya dia mau mengundurkan diri Mas Gibran dari partai, tunggu saja,” jelasnya mengungkapkan.

Sementara itu, politikus PDIP, Andreas Hugo Pareira turut memberikan kritik terhadap langkah Gibran yang jadi bacawapres Prabowo.

Menurutnya langkah Gibran tersebut dianggap telah mencoreng wajah politiknya sendiri. Justru bisa menjadi catatan buruk terkait dengan karakter pemimpin integritas.

“Sebagai orang muda, tentu ini mencoreng wajah politiknya sendiri. Apalagi itu pada diri seorang yang dicalonkan untuk jabatan yang begitu tinggi sebagai wakil presiden,” begitu kata Andreas.

Dalam beberapa pernyataan Gibran menunjukkan, kalau dia dikatakan satu perintah komando dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

“Apakah yang selama ini diucapkan bisa dipegang? Hari ini perlakuan Gibran Rakabuming Raka terhadap PDIP. Bukan tidak mungkin besok lusa terhadap partai yang mengusungnya menjadi cawapres, bukan tidak mungkin juga terhadap rakyat yang memilihnya,” kata dia.

BACA JUGA: Status di PDIP, Gibran : Sudah Komunikasi dengan Mbak Puan

Memang status Gibran di PDIP banyak dipertanyakan. Namun Gibran tidak berbicara banyak terkait hal itu.

Dirinya mengakui sudah melakukan komunikasi dengan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani. Termasuk dengan Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo (TPN GP) Arsjad Rasjid.

“Saya sudah berkomunikasi dengan Mbak Puan dan Pak Arsjad,” jelas Gibran di Solo, Senin (23/10) kemarin.

“Kemarin Jumat malam saya sudah berkomunikasi dengan Mbak Puan dan Mbak Arsjad. Sudah saya komunikasikan. Mbak Puan cerita juga di Surabaya,” lanjutnya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.