Catat! Tukin TNI Bakal Naik Jadi 80% di Tahun Ini

tukin TNI
Ilustrasi. (Setkab)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas dan Panglima TNI Agus Subiyanto mengumumkan, rencana kenaikan tunjangan kinerja atau tukin TNI dari 72% menjadi 80% pada tahun ini.

Anas mengatakan, bahwa kenaikan ini merupakan perintah presiden Joko Widodo (Jokowi) guna mendukung reformasi birokrasi di tubuh TNI agar semakin berdampak dan mendorong kesejahteraan.

“Kenaikan tunjangan kinerja dari sisi nilai bertahap ini sudah naik tinggal sedikit lagi, nanti ada kita koordinasi,” tegas Anasdi Kantor Kementerian PANRB, Kamis (11/1/2024).

Ini adalah bentuk dari evaluasi internal TNI guna melihat proses bisnis dan kinerja mereka. Tunjangan ini akan diberikan jika pemerintah melihat ada perbaikan proses bisnis dan sistem kerja dalam rangka efisiensi.

BACA JUGA: DJP Bebaskan Pajak untuk Keperluan Hankam

Kementerian PANRB juga akan melihat apakah ada tumpang tinding dalam pelaksanaan tugasnya. Anas mengatakan evaluasi ini telah dilakukan dan pihaknya akan segera memproses kenaikan tukin TNI ini.

“Mudah-mudahan tidak lama akan segera kami usulkan terkait dengan proses tunjangan kinerja di tukin di TNI,” kata Anas, melansir CNBC.

Selain menjaga pertahanan Tanah Air, Agus juga mengungkapkan bahwa TNI juga turun ke lapangan untuk membantu percepatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, serta membantu penanganan stunting.

Dia berharap upaya ini akan meningkatkan kinerja TNI sehingga menjadi pertimbangan kuat untuk menaikkan tukin. Selain tukin, dia juga mengusulkan adanya kenaikan pangkat atau status dari TNI AL atau marinir bintang 2 menjadi bintang 3. Kenaikan ini akan mempertimbangkan beban kerja. Di sisi lain, dia mengungkapkan ada penurunan status dari bintang 3 menjadi bintang 2, contohnya Kepala RSPAD dan Puspomad.

“akan kita evaluasi setiap 2 tahun tentang kinerja oleh satuan-satuan tersebut. Jika kita diambil kebijakan menaikkan atau diturunkan pangkatan,” ujarnya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.