Buntut Kaburnya 16 Tahanan Kapolsek dan Wakapolsek Tanah Abang Dicopot

Kapolsek dan Wakapolsek Tanah Abang Dicopot
Ilustrasi- Ruang Tahanan (dok. humas polres karawang)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Buntut kaburnya 16 tahanan beberapa waktu lalu, Kapolsek Tanah Abang Kompol Hans Philip Samosir dan Wakapolsek William Alexander dicopot dari jabatannya.

Pencopotan itu sendiri diketahui dari telegram bernomor: ST/61/II//KEP/2024. Telegram tersebut tertanggal 23 Februari 2024.

Dalam telegram itu, Hans dimutasi menjadi Kanit 1 Bagian Pengawasan dan Penyidikan Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Sementara sebagai penggantinya, Kapolda Metro Jaya menunjuk Aditya Simanggara Pratama.

Sementara itu untuk posisi wakapolsek sekarang diduduki oleh Acep Atmadja.

BACA JUGA: RA Dalang Kaburnya 16 Tahanan Berhasil Ditangkap

Seperti diketahui, Sebanyak 16 tahanan Polsek Tanah Abang melarikan diri usai menjebol besi teralis di ruang tahanan, pada Senin dini hari (19/2). Setelah itu para tahanan menggunakan sajadah yang disambung untuk turun dari sel.

Peristiwa itu diketahui usai ada laporan warga sekitar pukul 02.40 WIB yang melihat sejumlah orang tak dikenal yang berlarian. Polisi lalu melakukan pengejaran dan berhasil menangkap 2 tahanan sebelum berhasil melarikan diri.

Seorang Wanita bernama Riski Amalia (RA) yang menjadi dalang (pembuat rencana) di balik kaburnya 16 tahanan Polsek Metro Tanah Abang berhasil di tangkap Polres Metro Jakarta Pusat.

RA sendiri merupakan seorang istri dari Sarifudin (Komeng) salah satu tahanan Polsek Metro Tanah Abang yang melarikan diri.

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
joe biden debat pilpres amerika serikat
Penampilan Biden di Debat Pilpres Panen Kritik
Kuliner Pantai Karang Bolong Kebumen
Yuk, Intip Kuliner Unik di Pantai Karang Bolong Kebumen
Korban Mutilasi Garut
Penemuan Mayat Korban Mutilasi Gemparkan Warga Garut
judi online kelurahan
Tekan Peredaran Judi Online, HP Para Pegawai di Kelurahan Jakbar Diperiksa
Harga Anjlok, Petani Solok Buang Tomat ke Jurang-Cover (1)
Harga Anjlok, Petani Solok Buang Tomat ke Jurang
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024