Anies-Ganjar Kompak Dukung Hak Angket, Anggota KPPS Kesal: Capresnya Jaga TPS

hak angket pilpres
Foto (Youtube/@KPU)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Calon Presiden nomor urut 1 dan 2, Anies Baswedan serta Ganjar Pranowo menyetujui hak angket, untuk menyelidiki kecurangan pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Gembar gembor soal pemilu curang dari keduanya, mendapatkan tanggapan oleh berbagai pihak. Salah satunya seorang anggota KPPS.

Melihat unggahan video akun Tiktok @soesanto, anggota KPPS itu tampaknya kesal kepada Anies dan Ganjar karena gembar gembor hak angket, hingga membuat kehebohan di ranah publik.

BACA JUGA: Ribut Hak Angket Pilpres 2024, Apa itu? Simak Penjelasan dan Fungsinya

“Capek-capek jadi saksi KPPS, bela-belain gak tidur dua hari dua malam jagain TPS biar aman, biar enggak ada kecurangan,” kata pria itu.

Ia merasa tersinggung soal ada kecurangan pemilu. Pasalnya dirinya berperan sebagai pengawas pemilu dan merasa sebagai pihak yang tertuduh.

“Kecurangan yang mana, kecurangan yang seperti apa, kita tuh di TPS kerja semaksimal mungkin, dijaga dan amanah benar-benar,” tanya anggota KPPS itu.

Saking kesalnya dia, pria itu menyuruh Anies dan Ganjar untuk mengawasi TPS, sehingga tidak ada kecurangan yang dianggap terselubung.

“Catatan untuk pemilu nanti yang akan datang, capresnya aja yang datang langsung dan menjaga TPS, agar merasakan gimana rasanya di lapangan,” pungkasnya.

Sontak, unggahan tersebut dibanjiri komentar reaksi netizen. Mereka merasa terwakili oleh oleh suara anggota KPPS itu.

“Kalau ada pemilu ulang capresnya anis, ganjar sama komeng gw akan pilih komeng,” tulis salah satu netizen.

“Sungguh mewakili petugas kpps,” timpal netizen lain.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
RSG PH
RSG PH Resmi Tinggalkan MPL PH, Menyusul Kepergian Blacklist International
garansi seumur hidup mobil listrik
Cuma Merek Ini Beri Garansi Seumur Hidup untuk Mobil Listrik di Indonesia!
Kulit wajah awet muda
7 Tips Agar Kulit Wajah Tetap Awet Muda
Kebudayaan
DKD Batang Gelar Workshop Kebudayaan: Sinergi Pemerintah dan Pelaku Seni
Mira Hayati
Bos Skincare Mira Hayati Dulu Flexing Tas Emas Kini Ditahan Kasus Merkuri
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Link Live Streaming Arema FC vs Persib Bandung Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Gejala Sakit Misterius Dialami Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya

5

Euis Ida Wartiah dan Komisi III Kunjungi bank bjb syariah KCP Dewi Sartika
Headline
Serial Anime
Serial Anime Sakamoto Days pecahkan rekor Netflix, Kalahkan Goku dan Tanjiro
Bandung Beberapa Wilayah Disergap Banjir
Hujan Deras Mengguyur Bandung, Beberapa Wilayah Disergap Banjir
Suami Siram Air Keras Istri di Bandung Barat
Enggan Bercerai, Suami Siram Air Keras Istri di Bandung Barat
Persib Sukses Amankan Poin Sempurna di Kandang Arema FC
Persib Sukses Amankan Poin Sempurna di Kandang Arema FC

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.