JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Pegiat Media Sosial Permadi Arya alias Abu Janda diisukan menjadi Komisaris PT Jasa Marga Toll Road Operation (JMTO).
Bahkan, beredar di media sosial poster dengan narasi permadi menjadi komisaris Jasa Marga lengkap dengan foto dirinya.
Terkait kabar burung tersebut, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membantah kabar Abu Janda menjadi Komisaris Jasa Marga.
BACA JUGA:
Prabowo Minta, Kabinet Tak Komentar Tarif resiprokal, kenapa?
Sederet Kontroversi Ade Armando: Dari Kritik Menghafal Al-Quran hingga Kasus Pengeroyokan
“Kabar tersebut tidak benar. Tidak ada pengangkatan atas nama Permadi Arya sebagai komisaris JMTO,” kata Juru Bicara Kementerian BUMN Putri Violla dalam keterangan resminya, dikutip Selasa (08/04/2025).
Poster yang beredar itu, turut menyertakan logo BUMN serta logo Jasa Marga. Muncul pula tagar #PermadiKomisarisBUMN.
Selain itu, Abu Janda pun ikut mengunggah ulang mengenai pemberitaan dirinya diangkat menjadi komisaris PT. Jasa Marga.
“nemu berita @metrotv alhamdulillah rezeki anak SOLEH 😃 tolong jangan pada minta kartu E-Tol saldo unlimited yaa 😅 apalagi minta diskon tol, astagfirullah haram,” tulis keterangan akun Instagram @permadiaktivis2. (Saepul)