79 Juru Parkir Liar di Tasikmalaya Digiring Polisi Ikut Pembinaan Keagamaan

[info_penulis_custom]
Jukir Liar
Ilustrasi. (Pinterest)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sejumlah juru parkir (jukir) liar di Kota Tasikmalaya dikumpulkan oleh pihak kepolisian untuk mengikuti pembinaan keagamaan bersama Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), Kiai Aminudin, yang dilaksanakan di masjid pada Selasa (20/5/2025).

Para jukir liar yang terdiri dari 79 orang tersebut diwajibkan mengenakan seragam berwarna biru dengan tulisan “Proses Pembinaan Polres Tasikmalaya Kota”, yang menyerupai pakaian tahanan.

“Tujuannya agar penebalan akhlak dan moral sehingga tidak melakukan tindakan yang melanggar ketertiban,” jelas Kepala Polres Tasikmalaya Kota, AKBP Moh Faruk Rozi, dikutip Rabu (21/5/2025).

Faruk menjelaskan pada dasarnya kegiatan para juru parkir liar tersebut tidak memiliki izin resmi dari pemerintah. Pihak kepolisian juga sedang menyelidiki kemungkinan adanya keterlibatan organisasi kemasyarakatan (ormas) dalam praktik premanisme yang semakin sering terjadi di wilayah Tasikmalaya.

“Mereka kedapatan membawa rompi, peluit, dan uang hasil parkir liar sekitar Rp 1 juta. Ini dari seluruh wilayah Kota Tasikmalaya,” ungkapnya.

Setelah mengikuti pembinaan, seluruh polsek akan diminta untuk terus memantau aktivitas para jukir tersebut di lapangan, serta berkoordinasi dengan pemangku kepentingan agar mereka tidak kembali menjadi tukang parkir liar.

“Karena tanggung jawab keamanan dan ketertiban, membutuhkan upaya bersama dan bukan hanya polisi sendiri,” katanya.

Baca Juga:

Terpedaya Ritual Penggandaan Uang, Pria Ini Tertangkap Edarkan Uang Palsu di Tasikmalaya

Sikap Brigez soal Pengeroyokan Juru Parkir hingga Tewas di Cimaung

Faruk juga mengimbau masyarakat agar tak segan melaporkan apabila menemukan praktik premanisme yang meresahkan. Polisi, kata dia, siap merespons dan menindak setiap bentuk premanisme yang dilakukan oleh individu maupun kelompok.

Sementara itu, Kiai Aminudin menyampaikan pembinaan spiritual terhadap para juru parkir liar memerlukan waktu dan proses yang tidak singkat. Ia menegaskan semua pihak perlu berperan serta dalam mencari solusi jangka panjang untuk membantu mereka.

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Arya Saloka
Arya Saloka Absen Lagi di Sidang Cerai, Fakta Hak Asuh dan Isu Orang Ketiga Terungkap!
Liverpool
Liverpool Punya Peluang Gaet Rodrygo, Real Madrid Siap Lepas Sang Winger
perusahaan ormas viral
Ricuh! Perusahaan dan Ormas Ribut Gegara Lahan Parkir
Kevin Ray Mendoza Buka Suara Terkait Isu Kepindahannya ke Chonburi FC
Kevin Ray Mendoza Buka Suara Terkait Isu Kepindahannya ke Chonburi FC
SIAGA 98
SIAGA 98: KPK, Kejagung dan Polri Jangan Gentar Berantas Korupsi
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Tottenham vs Manchester United Selain Yalla Shoot di Final Liga Europa 2025
Headline
1.011 Rumah di Kabupaten Tasikmalaya Terendam Banjir, 243 Warga dievakuasi Tim SAR Gabungan
1.011 Rumah di Kabupaten Tasikmalaya Terendam Banjir, 243 Warga Dievakuasi Tim SAR Gabungan
KDM penyerahan ijazah sukarela
NU Bekasi Kecam Kebijakan KDM Soal Penyerahan Ijazah Sukarela
ijazah jokowi asli
Bareskrim Pastikan Ijazah Jokowi Asli, Penyelidikan Dihentikan!
Langgar Aturan, Pemkot Bandung Segel Lahan Palaguna
Langgar Aturan, Pemkot Bandung Segel Lahan Palaguna

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.