Tips Mudah Mengurus Kartu BPJS Ketenagakerjaan yang Hilang

 Kartu BPJS Ketenagakerjaan yang hilang
(Lifepal)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kartu BPJS Ketenagakerjaan yang hilang dapat menjadi sumber kekhawatiran. Terutama jika kamu berencana untuk melakukan pencairan dana Jaminan Hari Tua (JHT). Tanpa kartu ini, proses pencairan dapat tertunda. Namun, jangan khawatir, ada langkah-langkah yang bisa kamu ambil untuk mengurus kartu BPJS Ketenagakerjaan hilang. Berikut panduan lengkapnya:

Syarat Mengurus Kartu BPJSTK Hilang

Langkah pertama yang perlu kamu ambil adalah memastikan bahwa kamu masih terdaftar sebagai peserta aktif. Beberapa syarat umum untuk mengurus kartu yang hilang meliputi:

  • Fotokopi KTP dan aslinya.
  • Kartu Keluarga asli dan salinannya.
  • Surat Pengantar dari tempat kerja yang mencantumkan bahwa kamu masih aktif sebagai karyawan, dan permohonan kartu baru dengan nomor kepesertaan.
  • Surat Keterangan Kehilangan dari Kepolisian yang mencantumkan nama perusahaan, nomor kepesertaan, dan perkiraan waktu kehilangan.

Pastikan untuk menanyakan prosedur penggantian kartu yang hilang di kantor BPJSTK terdekat, karena setiap kantor mungkin memiliki persyaratan yang sedikit berbeda.

Cara Mengurus Kartu Hilang Offline

Proses penggantian kartu BPJS Ketenagakerjaan hilang dapat kamu lakukan secara offline dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Lapor ke polisi untuk mendapatkan Surat Keterangan Kehilangan.
  • Kunjungi kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat.
  • Ajukan permohonan kartu pengganti dengan melengkapi dokumen yang diperlukan.
  • Tunggu proses verifikasi data dan cetak kartu baru, yang biasanya memakan waktu satu hari kerja atau lebih.

BACA JUGA: Mudah, Ini Cara Nonaktifkan BPJS Ketenagakerjaan!

Cetak Kartu BPJS Ketenagakerjaan yang Hilang Online

Jika kamu ingin mencetak kartu BPJS Ketenagakerjaan hilang secara online, langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Install dan login ke aplikasi JMO, pengganti aplikasi BPJSTKU.
  • Pilih menu Profil Saya > Kartu Digital.
  • Pilih kartu yang akan dicetak, lalu simpan.
  • Cetak kartu menggunakan printer.

Cek Nomor yang Hilang

Jika kamu tidak ingat nomor kartu yang hilang, ada beberapa cara untuk memeriksanya:

  1. Melalui laman SSO BPJSTK:
  2. Melalui aplikasi JMO:
    • Login ke aplikasi JMO.
    • Pilih menu Kartu Digital untuk menampilkan nomor kartu.
  3. Di kantor cabang terdekat:
    • Kunjungi kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat dengan membawa e-KTP yang masih aktif.

Pastikan untuk selalu memeriksa persyaratan terbaru di kantor BPJS Ketenagakerjaan setempat.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
film sekawan limo
Sinopsis Film Sekawan Limo, Horor Campur Komedi!
yamaha nmax mvcagiva xingtu
Motor Kembaran Yamaha Nmax, MVCagiva Xingtu 150 Seharga Honda Beat
Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi 2024
Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi 2024 Dibuka, Ini Persyaratannya!
Dialog Pajak Persib Bandung
Dialog Pajak, Persib Kunjungi KPP Madya Bandung
Sumber : info_jabotabek
Kereta Api Barang Tabrak Mobil Pemadam di Perlintasan Kereta Haurgeulis
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia