BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemerintah terus mematangkan rencana pembentukan 80.000 unit Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih. Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi menargetkan, koperasi tersebut akan terealisasi di seluruh daerah di Indonesia pada tahun 2025 ini.
“Sebanyak 80.000 koperasi yang sedang dimatangkan, dalam waktu segera bisa eksekusi dengan sebaik-baiknya, secepat-secepatnya. Karena targetnya tahun ini Pak Presiden ingin bentuk Koperasi Desa Merah Putih,” kata Menkop di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (21/3/2025).
Ia mengatakan bahwa program ini menjadi salah satu prioritas nasional untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. Koperasi ini direncanakan dibentuk di seluruh desa di Indonesia, dengan menyesuaikan kondisi dan kebutuhan masing-masing wilayah.
Menkop menyadari bahwa setiap desa memiliki karakteristik yang berbeda. Mulai dari desa pertanian, desa nelayan, hingga desa-desa tertinggal dan terluar.
BACA JUGA:
Wakil Wali Kota Tasikmalaya Diky Candra Temui Wamenkop Bahas Koperasi Desa
Oleh karena itu, pelaksanaan program ini akan disesuaikan dengan kearifan lokal di setiap desa. Pemerintah berharap keberadaan Koperasi Desa Merah Putih dapat menjadi motor penggerak ekonomi desa dan mempercepat pembangunan di wilayah perdesaan.
“Yang pasti Koperasi Desa Merah Putih ini adalah alat untuk memajukan desa, mensejahterakan warga desa. Serta mengentaskan kemiskinan, terutama kemiskinan ekstrem yang jumlahnya 3,1 juta di desa,” kata Menkop.
Terkait peluncuran program ini, Menkop memastikan akan ada pilot project sebelum implementasi skala besar dilakukan. Namun ia belum memberikan detail lebih lanjut mengenai waktu dan lokasi percontohan tersebut.
(Usk)