STY Akui Dua Pemain Cedera, Jelang Lawan Tiongkok di Matchday Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Penulis: usamah

STY Akui Dua Pemain Cedera
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, saat konferensi pers jelang laga perebutan peringkat ketiga dengan Irak yang berlangsung di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar pada Rabu (1/5/2024). (Dok. PSSI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Dua pemain andalan Skuad Garuda yakni Jordi Amat dan Sandy Walsh mengalami cedera ringan. Hal itu disampaikan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY).

Meski mengalami cedera, STY memastikan, kedua pemain andalannya itu akan pulih dan bisa bermain melawan Tiongkok. Menurutnya, Jordi dan Sandy cidera ringan usai bertanding melawan Bahrain pada Kamis (10/10/2024).

“Selain Jordi Amat dan Sandy Walsh yang mengalami cedera ringan, semuanya baik-baik saja. Kita hanya perlu beradaptasi dengan waktu dan cuaca, karena cuacanya berbeda dengan yang sebelumnya,” kata STY dalam keterangan persnya seperti dilansir laman PSSI, Minggu (13/10/2024).

Dalam laga melawan Bahrain di matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Indonesia berhasil bermain seri. Dalam pertandingan tersebut, Skuad Garuda bermain imbang 2-2 di Stadion Nasional Bahrain.

BACA JUGA: Kevin Diks Sepakat Jadi Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Ini Profilnya

STY mengatakan, Timnas Indonesia sudah menggelar sesi latihan perdana di Tiongkok. Tepatnya berlokasi di Stadion Qingdao Tiantai pada Sabtu (12/10/2024).

“Ini merupakan persiapan skuad Garuda dalam menatap pertandingan lanjutan putaran kegita babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia,” ucap STY. Pertandingan melawan Tiongkok itu bakal dilangsungkan di Stadion Qingdao Youth Football pada Selasa (15/10/2024).

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Barak Militer
Verrell Bramasta Kritik Program Barak Militer Dedi Mulyadi
inses grup facebook
Ahmad Sahroni Minta Polri Buka Mata soal Grup Inses di Facebook!
Wanita mencuri wanita
Terekam CCTV, Pelaku Pencurian Laptop di Bus Transjakarta Diamankan Polres Jaksel
Valeria Marquez
Tragis! Influencer Cantik Meksiko Tewas Ditembak Saat Live TikTok
Program Barak Militer
KPAI Nilai Program Barak Militer Dedi Mulyadi Hanya Efektif Sementara
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
walk out PDIP
Tanggapi Walk Out PDIP, Ketua DPRD Jabar: Beri KDM Kesempatan
pangeran rama meninggal
Pangeran Rama Djatikusuma Tokoh Sunda Kuningan Meninggal Dunia
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokan Jeruk Terendam
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokanjeruk Terendam
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.