Sinopsis Paku Tanah Jawa, Film Horor Kolaborasi Malaysia dan Indonesia

Paku Tanah Jawa
(Foto: Youtube Cinema21).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Kali ini sineas Indonesia melalui Loop Entertainment menggandeng rumah produksi asal Malaysia, Armani Entertainment untuk menggarap film Paku Tanah Jawa.

Lewat trailer film Paku Tanah Jawa yang rilis (11/5/2024) , terungkap jika Masayu Anastasia akan comeback ke layar lebar sebagai pemain utama.

Sebagaimana judulnya, sinopsis ini mencoba mengangkat kisah mistis urban yang ada di tanah Jawa, khususnya Gunung Tidar. Supaya tidak semakin penasaran, simak dulu ulasan lengkap sinopsis filmnya beserta daftar pemain dan jadwal tayangnya di bawah ini.

Sinopsis Paku Tanah Jawa

Kisahnya berangkat dari urban legend Gunung Tidar yang hidup. Ceritanya berfokus pada isu pesugihan yang dipraktikkan oleh salah seorang warga setempat. Handini merupakan seorang sinden yang menjadi primadona desa.

Handini nekat melakukan pesugihan dengan melakukan perjanjian gaib dan menjadi abdi Kanjeng Semanu yang memimpin sekte sesat. Pesugihan itu dia lakukan agar sanggarnya laris dan maju. Untuk memuluskan perjanjian gaibnya itu, Handini telah mengorbankan dan menumbalkan banyak pria yang terpikat dengan pesonanya sebagai seorang sinden.

Sayangnya, tudingan bahwa Handini melakukan pesugihan turut menyeret dan berakibat fatal pada putrinya, Ningrum. Anak Handini itu pun menjadi bulan-bulanan warga yang tidak menyukai perbuatan ibunya.

Mirisnya lagi, kisah cinta Ningrum dengan Jalu yang selama ini dijalin diam-diam malah berujung petaka. Pacar Ningrum, Jalu terjebak dan terancam menjadi tumbal baru untuk pesugihan Handini. Ningrum pun terus menerima teror yang kian hari kian mengerikan.

Daftar Pemain Paku Tanah Jawa

Sutradara film ini adalah Bambang Drias yang sebelumnya menggarap Mengejar Surga (2022) dan The Secret 2: Mystery of Villa 666 (2021). Sejumlah artis ternama Indonesia dan beberapa artis asal Malaysia yaitu Hasif Upin dan MK Kclique turut andil dalam film ini. Nah, ini dia daftar pemain Paku Tanah Jawa:

  • Masayu Anastasia sebagai Handini
  • Gisellma Firmansyah sebagai Ningrum
  • Ismi Melinda sebagai Ajeng
  • Pritt Timothy sebagai Kyai
  • Wanda Hamidah sebagai Dayu
  • Badriah Afif sebagai Santi
  • Wafda Saifan

BACA JUGA: Film Look Back Karya Author Chainsaw Man Akan Tayang di Jepang 28 Juni 2024 

Jadwal Tayang

Kengerian dari film ini terlihat dari trailer yang menampilkan berbagai adegan ritual dan teror berdarah yang dialami oleh para pemainnya.  Apabila tidak ada perubahan, maka Paku Tanah Jawa akan bisa kamu tonton di bioskop pada tanggal 6 Juni 2024 mendatang.

Pecinta film horor tentunya semakin tak sabar untuk mengetahui kelanjutan kisah Handini yang penuh misteri dan perjuangan Ningrum untuk menyelamatkan orang yang dicintai dalam hidupnya.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Chef Renatta
Chef Renatta Moeloek Ungkap Tantangan Review Makanan: Enggak Segampang Itu!
minum kopi saat puasa
Kapan Waktu Terbaik Minum Kopi Saat Puasa?
Ahok Korupsi Pertamina
Punya Bukti Rekaman, Ahok Tantang Sidang Terbuka dalam Kasus Korupsi Pertamina!
KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan
KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan
ujian nasional-1
Ujian Nasional Diganti Tes Kemampuan Akademik, Sifatnya Tidak Wajib
Berita Lainnya

1

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

5

6 Tradisi di Indonesia dalam Menyambut Bulan Ramadhan
Headline
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.