Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dibuka, Cek Jadwal Resminya!

Penulis: Anisa

Rekrutmen bersama BUMN 2025
(Dok Website FHCI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali membuka Rekrutmen Bersama BUMN 2025. Program ini memberikan kesempatan kepada fresh graduate maupun tenaga profesional untuk bergabung dengan perusahaan milik negara yang tersebar di berbagai sektor industri.

Dengan lebih dari 2.000 lowongan kerja yang tersedia di 107 BUMN dan anak perusahaannya, program ini menjadi peluang besar bagi mereka yang ingin membangun karier stabil dengan berbagai fasilitas dan tunjangan menarik.

Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2025

1. Periode Pembuatan Akun

Pembuatan akun mulai 7-16 Maret 2025. Calon pelamar wajib mendaftarkan akun melalui portal resmi Rekrutmen Bersama BUMN 2025. Selain itu, pelamar dapat melihat daftar lowongan pekerjaan yang tersedia di berbagai BUMN dan anak perusahaannya.

Saat membuat akun, pelamar harus menyiapkan dokumen pendukung untuk setiap lowongan. Oleh karena itu, pastikan membaca persyaratan umum dan khusus sebelum melamar.

2. Periode Pelamaran Lowongan

Setelah membuat akun, calon pelamar bisa mulai mengajukan lamaran pekerjaan pada 10-16 Maret 2025. Setiap peserta hanya boleh memilih satu lowongan pekerjaan. Oleh karena itu, pastikan memilih posisi yang paling sesuai dengan kualifikasi dan pengalaman kerja Anda.

Formasi Lowongan Kerja Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Program Rekrutmen Bersama BUMN 2025 menawarkan 2.000 lowongan kerja yang tersebar di 107 BUMN dan anak perusahaannya. Berikut beberapa bidang yang buka:

  • Bidang Operasional
  • Engineering
  • Pemasaran
  • Keuangan
  • Digitalisasi
  • IT (Teknologi Informasi)

BUMN yang terlibat dalam rekrutmen ini berasal dari berbagai sektor industri, seperti jasa keuangan, telekomunikasi, infrastruktur, energi, minyak dan gas, serta kesehatan.

BACA JUGA: 

Lowongan Kerja BUMN Dibuka, SMA hingga Penyandang Disabilitas Bisa Gabung!

Daftar Posisi Loker Bersama BUMN 2024, Begini Tahapan Rekrutmennya

Tahapan Seleksi 

Program RBB 2025 menerapkan proses seleksi ketat berbasis meritokrasi. Berikut tahapan seleksinya:

  1. Registrasi & Seleksi Administrasi
    • Pelamar mendaftarkan akun dan melengkapi dokumen.
    • Verifikasi data dilakukan untuk memastikan keabsahan dokumen.
  2. Tes Kemampuan Dasar (TKD)
    • Menguji kemampuan numerik, verbal, dan logika.
  3. Tes AKHLAK
    • Menilai karakter dan kesesuaian dengan nilai AKHLAK BUMN.
  4. Tes Wawasan Kebangsaan
    • Menguji pemahaman terhadap sejarah, ideologi, dan kebijakan nasional.
  5. Tes Bahasa Inggris
    • Mengukur kemampuan komunikasi dalam bahasa Inggris.
  6. Learning Agility
    • Menilai adaptasi dan kemampuan belajar calon karyawan.
  7. Tes Kemampuan Bidang dan Wawancara
    • Dilakukan langsung oleh BUMN terkait.
  8. Tes Kesehatan
    • Pemeriksaan fisik dan kesehatan umum.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jawaban Bojan Hodak Saat Ditanya Soal Wacana Penggunaan 11 Pemain Asing di Liga 1 Musim Depan
Jawaban Bojan Hodak Saat Ditanya Soal Wacana Penggunaan 11 Pemain Asing di Liga 1 Musim Depan
Wanita bunuh ibu dan anak
Wanita di Cibanteng Cianjur Tega Bunuh Ibu dan Anak Kandungnya Sendiri
MD Pictures
MD Pictures Gandeng Globalgate Entertainment, 'Film' Pabrik Gula Siap Di-remake
grup fantasi sedarah-5
Dibuat 15 Tahun Lalu, Ini Fakta Grup Fantasi Sedarah
MLBB x Naruto
20 Kode Redem MLBB x Naruto Terbaru, Gercep Sebelum Hangus!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Strategi Cost Leadership

5

Kata-kata Broadcast Promosi Hewan Kurban, Paling Efektif!
Headline
PeduliLindungi Diretas Akun Judol
PeduliLindungi Diretas Akun Judol, Pemerintah Kecolongan Lagi!
Wali Kota Bandung Sebut SLB Wiyata Guna Bukan di Kawasan Cagar Budaya
Wali Kota Bandung Sebut SLB Wiyata Guna Bukan di Kawasan Cagar Budaya
Kecelakaan Kereta Tabrak 7 Motor di Magetan Tewaskan 4 Orang
Kecelakaan Kereta Tabrak 7 Motor di Magetan Tewaskan 4 Orang
Dedi Mulyadi dipanggil KPK
Gubernur Dedi Mulyadi Sambangi KPK, Ada Apa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.