Pungli Seleksi Wasit Liga 1, Satgas Anti-Mafia Bola Siap Menelusuri!

pungli wasit Liga 1-19-7-2023
ilustrasi (Pixabay)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Satgas Anti-Mafia Bola akan menyelidki dugaan pungutan liar (pungli) dalam proses seleksi wasit Liga 1 Indonesia periode 2023-2024.

Save Our Soccer (SOS) melihat sesuatu yang tidak beres dalam proses seleksi wasit Liga 1 yang dilaksanakan pada 15-16 Juni 2023.

Seleksi tersebut mengindikasikan pungli dan indikasi keterlibatan mafia, yang berhasil meloloskan wasit yang tidak sesuai kriteria.

Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Nurul Azizah mengatakan, pihaknya akan mengundang Ketua Umum PSSI, Erick Thohir yang diperiksa pada hari Senin (17/7/2023).

BACA JUGA: Polri Selidiki Dugaan Pungli Seleksi Wasit Sepak Bola Liga 1 dan 2

“Terkait dugaan adanya pungli pada seleksi wasit Liga 1 dan 2 bahwa Satgas Anti Mafia Bola pada hari ini mengundang Ketua PSSI,” terang Nurul di Mabes Polri, Jakarta, Senin (17/7/2023).

Erick berhalangan hadir, sehingga akan mewakilkannya kepada Direktur Perwasitan PSSI yang akan mendatangi Bareskrim Polri, Jakarta.

“Namun yang ditunjuk Beliau (Erick Thohir) untuk menghadiri undangan tersebut adalah saudara A yang merupakan Direktur Perwasitan PSSI ke Bareskrim Polri,” katanya.

3 Fakta Dugaan Kasus Pungli Wasit Liga 1

pungli wasit liga 1
foto (PMJ News)

Founder Footbal Institute Budi Setiawan mengungkap, adanya tanda dugaan pungli dalam proses seleksi wasit Liga 1 dan Liga 2. Kabar ini timbul, usai kabarnya beberapa wasit dimintai uang untuk mendapatkan bocoran soal.

Kedua, berhembus isu pungli seleksi wasit Liga 1 dan Liga 2 , Koordinator Save Our Soccer, Akmal Marhali meminta Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI mebentuk  Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF).  Alasannya, dugaan kasus ini harus diselesaikan secara cepat agar tak berujung pada skeptis publik terhadap wasit.

Ketiga, Kabag Penum Divisi Polri, Kombes Pol Nurul Azizah mengatakan, pihaknya telah mengundang Erick Thohir ke Bareskrim, Senin (17/7). Erick Thohir diminta untuk memberikan keterangan terkait masalah ini.

“Satuan Tugas Antimafia Bola pada Senin, 17 Juli 2023, mengundang Ketua PSSI. Namun, yang ditunjuk untuk menghadiri undangan tersebut adalah saudara A, yang merupakan Direktur Perwasitan PSSI ke Bareskrim Polri,” ujarnya dikutip dari laman resmi Polri.

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan