Petani Cirebon Catatkan Rekor, Hasilkan 38Ribu Ton Beras dalam 3 Bulan

Penulis: Aak

Petani padi Cirebon - IG Bulog Cirebon
(Instagram Bulog Cirebon)

Bagikan

CIREBON, TEROPONGMEDIA.ID — Perum Bulog Cabang Cirebon mencatat pencapaian historis dengan menyerap 38 ribu ton setara beras dari petani lokal selama periode Januari-Maret 2025.

Angka ini menjadi rekor tertinggi sepanjang sejarah pengadaan Bulog Cirebon untuk triwulan pertama, sekaligus menempati posisi puncak secara nasional di tingkat cabang.

“Rata-rata serapan harian kami mencapai 1.000 ton gabah dan 700 ton beras. Jika tren ini berlanjut, sebelum Lebaran kami bisa tembus 40 ribu ton setara beras atau 80 ribu ton gabah,” tegas Kepala Bulog Cirebon Ramaijon Purba, mengutip Antara, Rabu (26/3/2025).

Dengan stok beras terkini mencapai 100 ribu ton, Bulog Cirebon memastikan pasokan aman menjelang Idul Fitri 1446 H.

Ramaijon mengungkapkan, panen raya di wilayah Cirebon, Majalengka, dan Kuningan diprediksi berlangsung hingga Mei 2025, sehingga penyerapan akan terus dioptimalkan.

“Kami telah mobilisasi tim ke 100 titik penjemputan gabah setiap hari, didukung 40 mitra pengolahan dan 90 mitra pengadaan,” paparnya. Mitra pengolahan bertugas mengeringkan dan menggiling gabah, sementara mitra pengadaan menyuplai beras ke Bulog.

BACA JUGA

Jelang Lebaran, BULOG Jabar Serap 66.000 ton Gabah Beras Petani

Dinas Pertanian Tantang Petani Karawang Panen Padi 3 Kali per Tahun

Peringatan untuk Petani

Bulog mengimbau petani menghindari panen dini. Sebab, gabah dengan kadar air 25 persen hanya butuh 8-10 jam pengeringan untuk mencapai standar 14 persen.

“Jika dipaksa panen, prosesnya bisa membengkak hingga 40 jam dan ganggu kapasitas mitra,” jelas Ramaijon.

Ia menegaskan komitmen Bulog untuk terus menyerap hasil panen, asalkan petani mematuhi proses budidaya yang tepat. Langkah ini sekaligus menjaga stabilitas harga di tingkat petani dan konsumen menjelang Lebaran.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pencuri emas
Polisi Tangkap Pencuri Emas Batangan 100 Gram di Jakut
ekspor tekstil kabupaten bandung
Lepas Ekspor Produk Kimia Tekstil ke Amerika dan Bangladesh, Bupati Bandung: Peluang Ekspor Masih Terbuka Lebar
preman cirebon
Polres Cirebon Kota Ringkus 11 Preman dalam Operasi Pemberantasan Premanisme
BYD SEAL asap
Klarifikasi BYD hingga Kronologi Mobil BYD Seal Keluarkan Asap Tebal
Michelle Ziudith
Michelle Ziudith Curhat Pengen Nikah, Ini 5 Aktor Ganteng yang Pernah Dekat Dengannya!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.