Perkara Kasus Perintangan Korupsi, Kejagung Periksa 3 Kameramen JakTV

dirut JakTV kasus perintangan korupsi
(Kejagung)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kejaksaan Agung (Kejagung) periksa tiga kameramen JakTV terkait kasus dugaan perintangan penyidikan (obstruction of justice) terhadap penanganan perkara korupsi impor gula, minyak goreng, tata niaga timah, hingga vonis lepas CPO yang menjerat Tian Bahtiar dan kawan-kawan.

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Harli Siregar mengatakan ketiga kameramen JakTV yang diperiksa, masing-masing berinisial RYN, IWN, dan SN.

“Ketiga orang saksi diperiksa terkait dengan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dengan sengaja mencegah, merintangi, atau menggagalkan secara langsung atau tidak langsung penyidikan,” kata Harli, Jumat (25/4/2025).

Baca Juga:

Dewan Pers Bakal Selidiki Berita JakTV yang Jadi Alat Bukti

Dirut JAKTV Terlibat Perintangan Kasus Penyidikan, Sebar Berita Negatif Kejagung

Kejagung memeriksa tiga kamerawan JakTV untuk mendalami peran tersangka dalam kasus tersebut, yakni Direktur Pemberitaan JakTV Tian Bahtiar, serta advokat Marcella Santoso dan Junaedi Saibih.

Pemeriksaan tersebut juga dilakukan guna memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dalam kasus tersebut.

Ketiga kameramen mengaku pernah diminta memproduksi konten berita pelemahan Kejagung yang dirancang oleh tersangka Tian Bahtiar dan kawan-kawan.

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Awasi Barang Bajakan, Kementerian UMKM Bentuk Satgas!
Awasi Barang Bajakan, Kementerian UMKM Bentuk Satgas!
Stabilkan Harga Ayam dan Telur, Kementan Siapkan Strategi Ini
Stabilkan Harga Ayam dan Telur, Kementan Siapkan Strategi Ini
gibran mundur
Gibran Dituntut Mundur, Ketua MPR: Enggak Ngerti Saya
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Bongkar Alasan Ganti Nama Kontak NS, Tegaskan Tak Ada Perselingkuhan
Real Madrid
Heboh! Real Madrid Tuntut RFEF Ganti Wasit dan Boikot Final Copa del Rey
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Patrice Evra
Dari Old Trafford ke Oktagon, Patrice Evra Siap Debut di MMA
Persib Bandung vs PSS Sleman
Prediksi Skor Persib Bandung vs PSS Sleman BRI Liga 1 2024/2025
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.