Peresmian Galeri Seni Nusantara Akan Dihadiri 24 Seniman Terkenal

Peresmian Galeri Seni Nusantara
Momen Gus Mus dan Sujiwo Tejo melukis bersama. (Tangkapan Layar Instagram @president_jancukers)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Peresmian Galeri Seni Nusantara yang menjadi rangkaian dari kegiatan Hari Lahir (Harlah) Ke-101 Nahdlatul Ulama (NU) akan dihadiri 24 seniman terkenal tanah air, di antaranya ada KH Mustofa Bisri (Gus Mus) dan Sujiwo Tejo.

Rektor UNU Yogyakarta Widya Priyahita Pudjibudojo mengatakan Galeri Seni Nusantara ini akan menjadi tempat untuk bernaung para seniman menuangkan gagasan. Di tempat ini, ruang dialetika dibuka untuk membincang hal-hal produktif bagi bangsa Indonesia.

“Rumah ini akan menjadi pondok teduh untuk menaungi berbagai curah gagasan, memantik diskusi, membuka ruang dialektika, hingga pergulatan inovasi, bahkan melahirkan polemik kebudayaan baru yang tentu saja arahnya produktif bagi NU dan bangsa Indonesia,” kata Widya melansir NU Online, Sabtu (28/1/2024).

BACA JUGA: NuArt Sculpture Park, Galeri Seni Maestro Ternama

Galeri Seni Nusantara yang terletak di Gedung Kampus Terpadu Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Yogyakarta ini akan diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo, pada Rabu (31/1/2024) mendatang.

Lebih lanjut Widya mengatakan seniman yang akan hadir dalam Peresmian Galeri Seni Nusantara itu yakni Gus Mus, Nasirun, Sujiwo Tejo, Nyoman Nuarta, Husin dari Malaysia, Farid Stevy, Dicky Takndare, Nabila Dewi Gayatri, Amin Tasha, Kemala Hayati, Zuk, Bengala Project, Alfiah Rahdini, Zawawi Imron, Yosep Arizal, Nugroho, Moki Prihatmoko, Budi Ubrux, Wira Datuk, Bayu Wardhana, Abdul Kirno, Ivan Sagita, Jopram, Lambang Hernanda, serta berbagai komunitas seni lainnya.

“Dalam pembukaan galeri ini, digelar pameran dari perupa-perupa ternama. Ke depan, sivitas (UNU Yogyakarta) juga dapat mengadakan art project (proyek kesenian) atau memajang karya-karya mereka tanpa harus punya jam terbang dan menyandang predikat sebagai seniman. Semua itu dapat diwadahi di Galeri Seni NUsantara,” jelasnya.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Real Madrid
Kontrak Baru Belum Jelas, Nasib Vinicius Junior di Real Madrid Masih Abu-abu
Suar Mahasiswa Awards 2025
Apa Itu Suar Mahasiswa Awards 2025?
daftar pekerja PPSU-1
Lebihi Batas Kuota, Pendaftar PPSU DKI Tembus 7.000 Orang!
Luncurkan Transjabodetabek, Pramono Ingin Masyarakat Gunakan Layanan Transportasi Umum
Luncurkan Transjabodetabek, Pramono Ingin Masyarakat Gunakan Layanan Transportasi Umum
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.