Pasangan AMIN Kirim Surat ke KPU, Mau Daftar Pilpres 2024 yang Pertama

partai demokrat koalisi perubahan
Capres - Cawapres 2024 Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (AMIN) (Grafis: Eki/Teropongmedia)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Surat pemberitahuan pendaftaran Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sudah dikirim Koalisi Perubahan untuk Persatuan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Surat itu memberitahukan soal pendaftaran pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) menjadi Calon Presiden dan Wakil Presiden 2024. KPU sudah menerima surat itu di hari Kamis (14/10) sore kemarin.

Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem, Hermawi Taslim menyampaikan pihaknya sudah mengirimkan surat pemberitahuan pendaftaran pasangan AMIN ke KPU.

Dalam surat tersebut, pasangan AMIN akan mendaftar ke KPU di hari Kamis 19 Oktober 2024 mendatang, pukul 08.00 WIB.

“Sudah kami masukkan dan sudah diterima KPU,” ucap Hermawi, Minggu (15/10/2023).

BACA JUGA: Tidak Sesuai Izin, Pemprov Jabar Sebetulnya Tolak Giat Capres Anies Baswedan di GIM Bandung

Surat tersebut langsung diterima oleh staf Sekretaris Jenderal KPU RI.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal DPP PKB Hasanudin Wahid menyampaikan dengan surat pemberitahuan itu maka proses pendaftaran bakal diselesaikan. Jadi ketika hari pertama pendaftaran dibuka, maka pasangan AMIN jadi pasangan capres-cawapres pertama yang bakal langsung mendaftar.

“InsyaAllah kami jadi pasangan pertama dan akan tiba sekitar pukul 08.00 pagi,” jelasnya.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal DPP PKS, Habib Aboe Bakar mengungkapkan, rangkaian prosesi pendaftaran sedang dibahas di internal. Dan dalam waktu dekat bakal disampaikan.

“Dalam satu atau dua hari ini sedang kami bahas terlebih dahulu, yang pasti kami mau prosesi pendaftaran semarak,” begitu kata dia.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
VOB on Glastonbury Festival-Cover
Voice of Baceprot: Band Metal Garut Pertama Tampil di Glastonbury Festival
harga vinfast vf5
Harga Resmi Vinfast VF 5 dan Tarif Sewa Baterai di Indonesia
Layanan PDNS
Menkopolhukam: Pastikan Layanan PDNS Aktif Bulan Juli!
firli bahuri bareskrim (2)
Pengacara Firli Bahuri Minta Kasus Kliennya SP3, Polri: Tak Perlu Ditanggapi
film sekawan limo
Sinopsis Film Sekawan Limo, Horor Campur Komedi!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia