Obat Tradisional dan Suplemen Temuan BPOM Bahaya untuk Ginjal!

bpom obat bahaya ginjal
ilustrasi (Hippopx)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mendapati obat yang beredar di masyarakat sebagai pemicu penyakit ginjal. Obat-obatan ini masuk dalam kategori  obat tradisional dan suplemen kesehatan.

BPOM menemukan delapan produk obat tradisional dan suplemen kesehatan yang mengandung bahan dilarang digunakan atau cemaran yang melebihi batas.

“BPOM menemukan sebanyak 8 produk obat tradisional dan suplemen kesehatan yang TMS (tidak memenuhi syarat) keamanan dan mutu, karena mengandung bahan yang dilarang digunakan atau cemaran yang melebihi ambang batas aman,” tulis BPOM dalam keterangannya, dikutip pada Selasa (01/8/2023).

“Risikonya pada gangguan sistem pencernaan, gangguan fungsi hati dan ginjal, serta gangguan hormon,” tambahnya.

BPOM sudah menarik perizinan terhadap produk obat tradisional, suplemen kesehatan, dan dan kosmetik yang dinyatakan TMS, berlaku untuk menghentikan kegiatan produksi dan distribusi produk.

BACA JUGA: BPOM Kasih Paham Influencer, Jangan Asal Endorse Kosmetik!

BPOM selanjutnya akan melakukan pemusnahan pada obat TMS. Lembaga ini berkomitmen akan terus memperbaharui informasi hasil pengawasan produk-produk yang beredar di pasaran.

“Masyarakat diimbau agar lebih waspada serta tidak menggunakan produk obat tradisional, suplemen kesehatan, dan kosmetik yang telah dilarang dan ditarik dari peredaran karena berisiko terhadap kesehatan,” tulis BPOM.

7  Obat tradisional dan suplemen yang berbahaya:

1. Pegal Linu Husada cap Tawon Klenceng

2. Pegal Linu cap Akar Daun

3. Sirandi (botol kaca dan botol plastik)

4. Liu Shen Shui (obat sakit perut)

5. Cairan sakit perut Kupu Cair Chi Chung Shui

6. New Tay Pin San Jamu untuk sakit perut dan kembung

7. Feroglobin Kid Drops.

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sepatu SKYLRK
Justin Bieber Resmi Rilis Sepatu SKYLRK! Desainnya Bikin Pecinta Fashion Heboh
Unjuk rasa jilid II Jalan Rusak Cirebon
Aksi Unjuk Rasa Jilid II Tuntut Perbaikan Jalan Rusak di Wilayah Timur Cirebon Digelar 8 Mei 2025
Yuke Dewa 19
Heboh! Yuke Dewa 19 Tabrak Anak Kecil, Berujung Damai!
BAIC
Gegara Unsur China, BAIC Turunkan Harga Model X55-III!
Study Tour Cirebon
Pemkot Cirebon Izinkan Kegiatan Study Tour di Sekolah dengan Sejumlah Syarat
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Karena Hal Ini Ciro Alves Belum Bisa Tinggalkan Persib

3

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Headline
subsidi motor listrik
Subsidi Motor Listrik Masih Ngegantung, Imbasnya Daya Beli Turun?
eksploitasi pekerja sirkus
Rakor Kasus Dugaan Ekploitasi Mantan Pekerja Sirkus OCI Taman Safari Indonesia
Arsenal
Link Live Streaming Arsenal vs PSG Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot
pemugaran situs Gunung Padang
Fadli Zon: Pemugaran Situs Gunung Padang akan Dilakukan Meski Tanpa Cetak Biru

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.