Namanya Dikaitkan Soal Satire UUS Pelawak Sombong, Parto: UUS DM Gue

Penulis: Saepul

parto UUS
foto (Instagram)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelawak Parto Patrio merespon soal sindiran komika UUS soal isu pelawak sombong yang senioritas.

Parto mengklarifikasi atas adanya isu tersebut, usai obrolan UUS dan Ronal Supradja yang mengisi acara kanal Youtube milik Deddy Corbuzier  menjadi viral.

Ia menegaskan, dirinya sebagai pelawak senior kerap bergabung dengan pelawak junior, dari zaman dulu hingga masa ini.

BACA JUGA: UUS dan Ronal Senggol OVJ, Disentil Netizen: Dia Aja Nggak Lucu

“Saya secara pribadi nggak ada rasa senior atau junior. Menyatu aja dengan pelawak pelawak jaman dulu maupun dengan yang sekarang,” kata Parto melansir tayangan Youtube Intens Investigasi, Minggu (10/9/2023).

Efek dari lawakan UUS itu, kata dia, juga ikut menyeret nama pelawak lain seperti Denny Cagur dan Sule.

“Uus lu DM gue siapa yang lu maksud, biar ngobrol bareng,” ujar Parto Patrio.

Klarifikasi Denny Cagur Soal Sindiran UUS

Di sisi lain, Denny Cagur namanya yang ikut terseret menangapi lawakan UUS soal lawakan pelawak sombong.

Dalam tayangan program Pagi Pagi Ambyar, Denny menjelaskan awal permasalahn terjadi saat UUS dan Ronal tampil di podcast Deddy Corbuzier.

“Sebenarnya awalnya itu kan dari konten ya, yang bicara saat itu adalah Uus tuh di sana dan itu mengarah ke gue karena isi komentar semua netizen itu gue,” kata Denny Cagur.

Ia mengaku, tidak memusingkan tentang hal itu. Ia menjelaskan, komentar netizen banyak datang kepadanya karena lawakan itu.

“Pada saat komedian itu ada memang yang senior itu hanya gue dan Mas Parto, jadi karena banyaknya komentar yang mengarah ke gue jadilah semuanya pada bilang, ya itu gue,” tuturnya.

Ia menegaskan, dirinya selalu memberikan dukungan kepada pelawak junior yang sedang berjuang di panggung komedi. Menurutnya, komunikasi sangat penting untuk menciptakan kekompakan dan keselarasan pada di atas pangggung.

“Kalau hal tersebut nggak benar, ya, ngapain gitu lo kita ambil pusing, kalau pelawak yang baru, boleh cek deh gue selalu memberikan ruang dan merangkul mereka. Gue selalu tanya ‘Nanti mau gimana? Soalnya menurut gue komunikasi itu penting sebelum naik panggung atau sudah tersorot biar saling nyambung,” tuturnya.

 

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.