Mendagri Sampaikan Apresiasi pada Satpol PP dan Satlinmas

Apresiasi Satpol PP dan satlinmas
Kemendagri memeberi apresisasi Satpol PP dan satlinmas. (dok. kemendagri)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dalam memimpin upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Satpol PP dan ke-62 Satlinmas di Lapangan Rumah Jabatan Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian memberi apresiasi terhadap Satpol PP dan Satlimas yang telah turut menyukseskan pemilu 2024.

Satpol PP dan Satlinmas, merupakan bagian dari stakholder penyelenggaraan pemilu 2024.

“Kesuksesan pemilu tidak bisa diklaim satu pihak, tapi saya bisa mengklaim bahwa kesuksesan pemilu tersebut salah satunya karena efektivitasnya pelaksanaan tugas Satpol PP dan Satlinmas,” kata Mendagri Tito, Minggu (3/3/2024).

Ia juga menyampaikan bahwa, pemilu di Indonesia merupakan pemilu terbesar di dunia, dan pesta demokrasi tersebut dilangsungkan dalam satu hari secara serentak.

Dan pada pemilihan tersebut, masyarakat tidak hanya memilih calon presiden dan wakil presiden, melainkan mereka juga memilih anggota legislatif baik pusat maupun daerah.

“Atas nama pemerintah saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan Satpol PP dan Satlinmas serta seluruh pembinanya,” ujar Tito, mengutip kemendagri.

Tito menyampaikan rasa bangganya terhadap Satpol PP dan Satlinmas yang telah mendedikasikan dirinya terhdap berbagai tugas yang diemban.

BACA JUGA: Kemendagri Ingatkan Pemda Tingkatkan PAD agar Kapasitas Fiskal Lebih Baik

Ia berharap pada Pilkada 2024, Satpol PP dan Satlinmas turut serta mengamankan daerah masing-masing.

Hal tersebut sebagaimana yang elah tercantum daam m Pasal 255 ayat 1 Undang-Undang (UU) Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, Satpol PP memiliki peran besar dalam memelihara dan menyelenggarakan ketertiban umum, perlindungan masyarakat, serta menegakkan peraturan daerah (Perda).

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pembuatan Patung GWK-2
Makna dan Filosofi Pembuatan Patung GWK!
Kolombia 1-1 Brasil Copa America 2024
Ditahan Imbang Kolombia 1-1 Brasil Bertemu Uruguay pada Perempat Final Copa America 2024
Pemkot Bandung tetap Cari Alternatif Pengelolaan Sampah
Pemkot Bandung tetap Cari Alternatif Pengelolaan Sampah, Selain TPPAS Legok Nangka
Korban Bencana Longsor Tasikmalaya
Korban Bencana Longsor Tasikmalaya Dapatkan Bantuan Pemerintah
bank bjb Banking Service Excellence 2024
bank bjb Raih Penghargaan Banking Service Excellence 2024
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie