Jelang Hadapi Bali United Persib Mulai Latihan Penalti

Persib Mulai Latihan Penalti
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak (Dok. Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGEMDIA.ID — Persib Bandung sepertinya sudah siap untuk menghadapi berbagai situasi di laga kontra Bali United dalam lanjutan leg kedua Championship Series Liga 1 2023/2024. Terlihat dalam sesi latihan tertutup terakhir, Persib memanfaatkan waktu tersebut untuk mengasah tendangan penalti para pemainnya.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengungkapkan sesi latihan ini sengaja dikemas dengan tekanan tinggi melalui latihan penalti. Ia sengaja memberikan porsi latihan yang merata kepada semua pemain, tak terkecuali kepada penjaga gawang untuk menendang penalti.

Ia pun menambahkan, program ini sebagai bentuk antisipasi apabila pertandingan berakhir imbang hingga perpanjangan waktu. Terlebih pelatih asal Kroasia itu juga senang dengan gestur semua pemain yang mampu menunjukan progres menjanjikan dalam latihan penalti kali ini.

“Kami berlatih dan sedikit menempatkan mereka di bawah tekanan. Tapi ini sangat sulit untuk memperlihatkan situasi yang sebenarnya di pertandingan. Tapi kami punya cukup pemain yang berpengalaman dan bisa tetap tenang jika ini terjadi,” terang pelatih berkepala plontos itu kepada awak media.

Selain mengeksekusi penalti, Bojan juga mencoba menjaga mental dan fisik pemain. Ia merasa sesi latihan terakhir timnya terasa lebih ringan karena dikemas secara menarik agar mentalitas dan fisik timnya tetap berada di level terbaik.

BACA JUGA: Tiket Persib vs Bali United Ludes Terjual! Stadion SJH Jadi Lautan Biru

“Semuanya kami sudah siap.” tambah pria berusia 53 tahun tersebut.

Atas hasil imbang di partai sebelumnya, ia mengatakan mentalitas timnya tetap terjaga meski sempat mengalami kekecewaan karena kembali gagal meraih kemenangan atas Bali United. Namun ia yakin, mentalitas timnya saat ini akan dijadikan modal untuk meraih kemenangan sekaligus mengamankan tiket ke babak final.

“Tidak ada masalah di mentalitas, semuanya oke dan sebelumnya ketika datang ke Bali sedikit ada rasa takut karena belum pernah mendapat hasil positif, tapi setelah pertandingan di ruang ganti semuanya kecewa kami belum bisa menang,” tutup Bojan.

 

(RF/TM)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
Cek, 25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
kasus penculikan anak
Gawat, Dalam Sebulan Kasus Anak Hilang Merajalela
Real Madrid
Kontrak Baru Belum Jelas, Nasib Vinicius Junior di Real Madrid Masih Abu-abu
Suar Mahasiswa Awards 2025
Apa Itu Suar Mahasiswa Awards 2025?
daftar pekerja PPSU-1
Lebihi Batas Kuota, Pendaftar PPSU DKI Tembus 7.000 Orang!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo

5

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.