Hotman Paris ke Siswi SMP Pengkritik Pemkot Jambi: Adik ini Lebih Dewasa

foto (net)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Siswi SMP berinisial SFA pengkritik Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi diberi perlindungan hukum dari pengacara kondang Hotman Paris, setelah Menko Polhukam, Mahfud MD.

“Adik ini lebih dewasa dari kita! Jangan takut Hotman 911 ada di pihakmu!,” tulis Hotman Paris melalui unggahan Instagram pribadinya.

Hotman melalui hotline 911, dipastikan pihaknya akan menerima hingga pendalaman di Indonesia. Dirinya menyatakan siap mengawal kasus viral siswi SMP tersebut.

BACA JUGA: Baim Wong Gagal Naik Haji Walau Sudah Ada di Pesawat, Bukan Prank?

“Hotman 911 ada sampai pedalaman dan balik gunung!,” tulis Hotman lagi.

Diketahui sebelumnya, kasus ini mendapatkan perhatian dari Mahfud MD. Mahfud telah membicarakan kasus ini dengan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), hingga KemenPPPA untuk perlindungan SFA.

“Polhukam akan berkoordinasi dengan Kementerian PPA, Kompolnas, dan Komisi Perlindungan Anak untuk bisa ke Jambi, membantu mendampingi anak ini,” ujar Mahfud, dalam cuitannya di akun Twitter resminya.

SFA dipolisikan oleh pihak Pemkot Jambi pada Kamis (4/6/2023). SFA dilaporkan oleh Gempa terkait Pasal 28 ayat 2, yaitu setiap orang yang dengan sengaja atau tanpa hak menyebarkan informasi yang ditunjukkan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu atau ITE.

Mahfud menginstruksikan agar SFA mendapatkan perlindungan serta meluruskan polemik tersebut. Dia juga meminta, agar SFA diperlakukan sebagaimana hukum anak-anak yang berlaku.

“Dampingi, lindungi, dan jernihkan masalahnya. Perlakukan anak-anak sesuai dengan hukum yang berlaku bagi anak-anak,” kata Mahfud.

Sebelumnya, SFA dilaporkan oleh Pemkot Jambi kepada kepolisian. Ia dilaporkan karena diduga telah mengkritik Wali Kota Jambi, Syarif Pasha.

Beberapa hari lalu laporan tersebut telah dicabut. SFA juga telah meminta maaf melalui unggahan media sosial miliknya.

BACA JUGA: Tergiur Uang Rp40 Juta, Anggota Polri Nekat Bawa 2 Kg Sabu

(Saepul/Dist)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.