Geruduk Kantor Kemnaker, Ini Daftar Tuntutan Demo Ojol Hari Ini

demo ojek online-2
(istimewa)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sejumlah serikat dan forum pengemudi ojek online (driver ojol) mendatangi Kantor Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) pada hari ini, Senin (17/2/2025) untuk menyampaikan sejumlah tuntutan ke pemerintah, salah satunya terkait tunjangan hari raya atau THR.

Serikat Pengemudi Angkutan Roda Dua (Serdadu), mengungkap setidaknya terdapat 6 tuntutan utama yang disampaikan para driver ojol yang ditujukan pada pemerintah dan pengusaha atau aplikator.

Ketua Serdadu, Dody Munir menjelaskan pada dasarnya tujuan utama aksi demo ojol kali ini untuk melakukan protes dan menuntut kepada negara untuk hadir dalam menekan aplikator supaya memberikan hak tunjangan hari raya kepada setiap pengemudi ojol.

“Selain itu menuntut kepada negara untuk memberikan perlindungan dan jaminan kesejahteraan terhadap pengemudi ojol dan keluarganya,” jelasnya.

Sementara itu, Koordinator Lapangan (Korlap) Aksi dan Ketua Serikat Pekerja Angkutan Indonesia (SPAI) Lily Pujiati menuntut agar aplikator mampu menjalankan kewajibannya memberikan THR Ojol.

Lebih lanjut, Lily juga meminta agar pemerintah dapat menindak aplikator untuk menghapus biaya angkutan jauh maupun dekat yang dinilai sangat merugikan driver ojol.

Mengingat jarak jauh dekat hingga 4 kilometer (km) para driver disebut hanya mendapat komisi pendapatan Rp5.000. Berikut 6 tuntutan demo ojek online hari ini, Senin (17/2/2025):

1. Mendesak Kementerian Tenaga Kerja untuk mengatur hak-hak pekerja bagi Driver Ojol sebagaimana konvensi internasional tentang perburuhan

2. Mendesak Kementerian Tenaga Kerja untuk mengeluarkan Surat Edaran (SE) yang mewajibkan perusahaan aplikasi membayarkan Tunjangan Hari Raya kepada pengemudi Ojol.

3. Mendesak negara untuk mengawasi dan mengevaluasi program-program aplikator seperti Aceng (Argo Goceng) untuk jarak 4 Km, Slot (sistem zonasi bagi driver) dan kebijakan lain yang merugikan ojol

BACA JUGA: Ratusan Driver Online Geruduk Kantor Kemnaker Hari Ini

4. Mendesak perusahaan aplikasi untuk menghapuskan sistem sanksi sepihak dan tidak adil

5. Mendesak perusahaan aplikasi dan negara untuk memberikan Jaminan Kecelakaan Kerja dan Kematian bagi Ojol secara gratis

6. Berikan perlindungan terhadap ojol perempuan.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Beckham Putra Makin Berkembang, Bojan Hodak Sebut Hanya Perlu Konsisten
Beckham Putra Makin Berkembang, Bojan Hodak Sebut Hanya Perlu Konsisten
Polisi di Way Kanan
Penembak 3 Polisi di Way Kanan Diyakini Mahir Gunakan Senjata Api
Wali Kota Bandung Keluarkan Kebijakan Tegas Larang ASN Mudik Pakai Kendaraan Dinas
Wali Kota Bandung Keluarkan Kebijakan Tegas Larang ASN Mudik Pakai Kendaraan Dinas
RUU TNI
Kemal Palevi dan Pandji Pragiwaksono Ikut Keritiki RUU TNI "Gimana?"
Shin Tae Yong
Momen Viral Shin Tae Yong War Takjil di Tengah Kekalahan Timnas Indonesia
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Australia vs Indonesia Selain Yalla Shoot

2

Legenda Persib: Peluang Timnas Indonesia Kalahkan Australia Sangat Berat

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Kantor Tempo Dikirimi Paket Kepala Babi, Diduga Teror pada Kebebasan Pers

5

Pemutihan Pajak Kendaraan di Jabar, Dipandang Ojol sebagai Pro-Kontra
Headline
Kawasan Industri Terpadu Batang
Pemerintah Siapkan Insentif Khusus untuk Pengusaha di KEK Industropolis Batang
KSPI: Anjloknya IHSG Miliki Potensi Buruk pada Industri Rokok dan Makanan
Peringatan KSPI: Anjloknya IHSG Miliki Potensi Buruk pada Industri Rokok dan Makanan
bus jemaah umrah kebakaran
Bus Jemaah Umrah Kebakaran, 6 WNI Meninggal
Gunung Dukono Kembali Erupsi Kolom Abu 1 Km dari Puncak
Status Waspada, Gunung Dukono Kembali Erupsi, Kolom Abu 1 Km dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.