Edward Tannur Ayah Tersangka Kasus Penganiayaan Mau Nyaleg Lagi dari PKB

Ayah dari tersangka penganiayaan pacarnya hingga tewas berencana kembali maju dalam Pileg 2024. (Foto: Istimewa)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Ayah tersangka dalam aksus penganiayaan berujung maut yang dilakukan oleh Gregorius Ronald Tannur (31) ternyata berencana untuk maju lagi dalam Pileg DPR RI tahun 2024 nanti.

Edward Tannur (62) diketahui sekarang menjadi anggota DPR RI dari Fraksi PKB. Dia menjabat anggota Komisi IV DPR RI yang membidangi pertanian, lingkungan hidup, kehutanan, dan kelautan.

Mengutip dari dari Daftar Caleg Sementara (DCS) KPU RI, Edward Tannur berencana untuk kembali maju lagi dalam Pileg 2024 mendatang.

Dia masuk dalam DCS dari PKB yang bakal berkompetisi di daerah pemilihan atau Dapil Nusa Tenggara Timur (NTT) II. Wilayah itu meliputi Kabupaten Kupang, Rote Ndao, dan Sabu Raijua.

BACA JUGA: Kejinya Anak Anggota DPR RI Fraksi PKB Siksa Pacaranya Sampai Tewas, Luka di Paru dan Hati

Edward Tannur disebutkan punya latar belakang sebagai seorang pengusaha. Dia lahir di Atambua tanggal 2 Desember 1961. Ayah dari tersangka kasus penganiayaan itu punya usaha di bidang konstruksi hingga swalayan.

Edward Tannur juga disebutkan pernah jadi Anggota DPRD Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) tahun 2005-2009. Selain itu dia juga menjadi Ketua DPC PKB Kabupaten TTU tahun 2006 sampai sekarang.

Di periode 2019-2024 Edward berhasil lolos ke Senayan dan menjabat sebagai Anggota DPR RI Komisi IV.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
gibran mundur
Gibran Dituntut Mundur, Ketua MPR: Enggak Ngerti Saya
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Bongkar Alasan Ganti Nama Kontak NS, Tegaskan Tak Ada Perselingkuhan
Real Madrid
Heboh! Real Madrid Tuntut RFEF Ganti Wasit dan Boikot Final Copa del Rey
WhatsApp Image 2025-04-26 at 11.33
PLN Hadir di Perayaan Hari Jadi ke-364 Kabupaten Bandung: Dukung Kelistrikan dan Edukasi Masyarakat Lewat Booth Interaktif
Jakpro Ungkap Akselerasi Pekerjaan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Segera di Upayakan
Jakpro Ungkap Akselerasi Pekerjaan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Segera di Upayakan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Patrice Evra
Dari Old Trafford ke Oktagon, Patrice Evra Siap Debut di MMA
Persib Bandung vs PSS Sleman
Prediksi Skor Persib Bandung vs PSS Sleman BRI Liga 1 2024/2025
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.