Dinsos Kota Bandung Ajak Masyarakat Siapkan Diri Jika Terjadi Bencana

Dinsos Kota Bandung Ajak Masyarakat Siapkan Diri Jika Terjadi Bencana
Kepala Dinsos Kota Bandung, Soni Bakhtiyar (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bakal bentuk kampung siaga bencana yang bakal di bentuk di dua kecamatan.

Kepala Dinsos Kota Bandung, Soni Bakhtiyar mengatakan, kampung siaga bencana telah dibentuk di dua kecamatan pada tahun ini, antara lain kecamatan Mandalajati, dan kecamatan Ujung Berung.

“Maksud kita bentuk kampung siaga bencana agar masuarakat mampu waspada dan juga bersiap siaga apabila nanti sesuai dengan prediksi dari para ahli (Sesar Lembang). Sebetulnya dalam wilayah itu bakal terjadi bencana apa saja,” kata Soni Bakhtiyar, Jumat (26/7/2024).

Oleh karena itu, dirinya mengajak para masyarakat agar mampu memitigasi serta mempersiapkan diri jika terjadi kebencanaan.

“Dimana nanti tempat evakuasi, dimana nanti untuk logistik, dimana sumber potensi dari masyarakat untuk membantu saat terjadi bencana atau pasca bencana. Sehingga masyarakat tidak gagap lagi,” ucapnya.

Sesuai dengan arahan Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono agar seluruh kecamatan terbentuk kampung siaga bencana. Supaya masyarakat Kota Bandung dapat memitigasi bencana yang bakal terjadi.

“Semua yang terlibat adalah masyarakat, menggunakan swadaya lokal termasuk SDM dan logistik lalu kesiapan tempat, semua masyarakat kita edukasi, sehingga masyarakat itu dapat dilaksanakan pada saat kejadian bencana. Tentu akan berkoneksi dengan persngkat daerah dan stakeholder yang lain,” ujarnya.

BACA JUGA: Diskar PB Kota Bandung Catat 163 Kasus Kebakaran

Selain itu, dirinya mengaku tak perlu Sarpras. Sebab masyarakat dengan pemerintah serta Dinsos telah menunjuk lokasi yang tak akan terjadi bencana untuk ruang atau lapangan evakuasi.

“Lalu lumbung pangan dan logistik, semua di seluruh kecamatan. Satu kelurahan satu, nanti disesuaikan dengan peta bencana yang di buat ITB. Mandalajati ini saja yang baru diterapkan,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sahur Ramadan
Kehangatan Sahur Pertama 8 Selebritas Indonesia di Ramadan 2025
sritex tutup-1
Kemensos: Buruh Sritex yang Kena PHK Tak Langsung Dapat Bansos
harga emas
Aduh! Harga Emas Antam Anjol Rp6.000 di Awal Ramadhan
minuman saat sahur
Cek, Pilihan Minuman Saat Sahur Agar Tidak Cepat Haus!
bangun orang waras-1
Makna Lagu Bangun Orang Waras - Methosa, Kritisi Isu Sosial
Berita Lainnya

1

Rayakan Kebersamaan di Grand Hotel Preanger Dengan Iftar Buffet “Semarak Kuliner Ramadan”

2

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini
Headline
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen
Badai PHK di RI
Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini
awal puasa ramadhan-2
Wamenag Prediksi Idulfitri 2025 Bakal Bareng Lagi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.