Catat! 70 Lokasi Swap Baterai Motor Listrik Disiapkan Pemerintah dan PLN

Penukaran Baterai Listrik di SPBU
Pertamina akan Sediakan Penukaran Baterai Listrik di SPBU (katadata)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: 70 Lokasi Swap Baterai Motor Listrik di siapkan Pemerindah dan PLN. Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (Dirjen EBTKE) Kementerian ESDM, Yudo Dwinanda Priaadi mengatakan bahwa dalam mendukung kebutuhan masyarakat akan baterai untuk motor listrik maka pihaknya menambah titik ketersediaan baterai swapping

Pemerintah dalam hal ini Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berkolaborasi bersama dengan PT PLN (Persero) untuk menyediakan kebutuhan akan baterai kendaraan listrik konversi di 70 lokasi di Indonesia.

“Kita belajar dari luar negeri dan terima kasih PLN sudah pasang swap station ini di 70 lokasi, jadi harapan kita kalau kita charging EV suatu saat nanti, satu bisa cepat seperti kita isi BBM. Terus kedua kalau motor kita bisa juga (isi daya) di rumah,” jelasnya dalam acara Pengembangan Ekosistem Kendaraan bermotor Berbasis Baterai (KBLBB), di BBSP KEBTKE, Jakarta, Kamis (14/9/2023).

BACA JUGA : Awas Tertukar, Ini Perbedaan Motor Listrik dan Sepeda Listrik

Data PLN

Berdasarkan data PLN, sudah terdapat 1.900 titik Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) di berbagai lokasi tersebut.

Di sisi lain, Direktur Retail dan Niaga PLN, Edi Srimulyanti mengatakan bahwa pihaknya akan secara masif menambahkan lokasi untuk SPBKLU di Indonesia di tahun ini menjadi 250 lokasi.

“Kalo dari sisi PLN ini kan kerja samanya penyediaan kabinet untuk swapping station, PLN sudah pasang 70 nanti rencananya ke depan tahun ini kita akan tambah lagi sebanyak 250an,” jelasnya dalam kesempatan yang sama.

70 Lokasi Swap Baterai Motor Listrik, akselerasi Kendaraan bermotor listrik

Sementara itu, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan, pemerintah tengah mengakselerasi ekosistem Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) atau EV di Indonesia. Ini dilakukan untuk menekan penggunaan bahan bakar fosil, mengurangi emisi karbon, dan mendorong transformasi industri serta mendorong ketahanan energi nasional.

“PLN siap mendukung upaya pemerintah dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Pengguna EV tidak perlu risau, sebab infrastruktur telah dibangun lebih merata. Apalagi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU), dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) telah siap, mudah dan nyaman digunakan,” tutur Darmawan.

Darmawan menambahkan, PLN juga menyediakan layanan home charging untuk memudahkan pengisian daya di rumah. Jadi para pengguna tidak perlu risau jika kehabisan daya, karena infrastrukturnya sudah sangat lengkap.

Selain itu, dengan menggunakan kendaraan listrik akan membantu pengguna menjadi lebih hemat. Sebagai gambaran, lanjut Darmawan, untuk kendaraan sepeda motor dengan jarak tempuh 50 kilometer (km) membutuhkan 1 liter BBM, sedangkan sepeda motor listrik dengan jarak sama menghabiskan 1,2 kilowatt hour (kWh).

“Maka, dengan asumsi tarif listrik sebesar Rp 1.699,53 per kWh, hanya diperlukan sekitar Rp 2.500 untuk sepeda motor listrik. Sedangkan, motor BBM menghabiskan sekitar Rp 13 ribu untuk menempuh jarak yang sama. Dengan begitu menggunakan motor listrik lebih hemat biaya 80 persen daripada menggunakan sepeda motor BBM,” jelas Darmawan.

(Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pesan dokter kandungan garut
Oknum Dokter Kandungan Garut Buka Suara, Titip 2 Pesan ke Petugas HAM
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Catatkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Tembus 2 Juta Per Gram
Catatkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Tembus 2 Juta Per Gram
APK Paslon Cabup Cawabup Tasikmalaya Ditertibkan
APK Paslon Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Ditertibkan
Samsat Soreang Hadirkan Pelayanan Prioritas
Samsat Soreang Hadirkan Pelayanan Prioritas
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Inter Milan vs Bayern Munchen Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Real Madrid
Arsenal Permalukan Real Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu
Inter Milan
Inter Milan Tetap Lolos ke Semifinal Meski Ditahan Imbang Bayern Munchen 2-2
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 17 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.