Cara Mudah Daftar Antrean Online BPJS Ketenagakerjaan

BPJS Ketenagakerjaan
(Tangkapan layar BPJS Ketenagakerjaan)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: BPJS Ketenagakerjaan sebagai lembaga yang bertanggung jawab atas jaminan sosial tenaga kerja turut melibatkan teknologi dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan.

Salah satu inovasinya adalah program Pelayanan Tanpa Kontak Fisik, yang dikenal sebagai Lapak Asik untuk memudahkan nasabah mengajukan klaim Jaminan Hari Tua (JHT) secara online.

Proses Pendaftaran Antrean Online

Berikut proses pendaftaran antrean online yang harus kamu lakukan.

  • Langkah pertama sebelum memulai proses klaim JHT adalah mengunjungi situs resmi Lapak Asik BPJS Ketenagakerjaan. Akses situs ini melalui lapakasik.bpjsketenagakerjaan.go.id.
  • Isilah dengan lengkap data pekerja dan tambahan data. Sertakan juga alasan klaim dan dokumen pendukung yang relevan.
  • Pilihlah tanggal, waktu pengajuan, dan kantor cabang terdekat dengan domisilimu.
  • Setelah semua data terisi, kamu akan menerima email konfirmasi. Email ini berisi informasi penting seperti alamat email kantor cabang, data diri, syarat dokumen, formulir, dan kode batang/barcode.

Persiapankan Dokumen Pendukung

Sebagai langkah berikutnya, siapkan hasil pindai atau scan berbagai dokumen pendukung asli, termasuk formulir klaim JHT yang telah terisi dengan lengkap.

Kirimkan dokumen syarat, barcode antrian online, dan foto diri melalui email kantor cabang dengan subjek: ANTRIAN_TANGGAL KEDATANGAN_NAMA LENGKAP_NOMOR KPJ. Lampirkan data diri seperti nama lengkap, NIK, email, nomor handphone, dan tanggal kedatangan (booking).

BACA JUGA: Mudah, Begini Cara Mencairkan Dana BPJS Ketenagakerjaan 10 Persen

Tips Agar Lolos Verifikasi

Agar tidak sia-sia, pastikan dokumen yang kamu kirim sudah lengkap. Termasuk kartu peserta, formulir pengajuan klaim JHT, KTP, KK, surat paklaring, buku rekening, foto diri, dan NPWP.

Periksa syarat kepesertaan, seperti mencapai usia pensiun 56 tahun, pengunduran diri dari perusahaan tanpa pekerjaan tetap, atau mengalami PHK.

Cara daftar antrean online BPJS Ketenagakerjaan melalui program Lapak Asik memberikan solusi efektif bagi nasabah yang ingin mengklaim JHT tanpa harus datang ke kantor cabang. BPJS Ketenagakerjaan terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan nasabah dengan memberikan pelayanan yang efisien dan terjangkau.

 

(Kaje/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kereta
Viral! Video Api di Jendela Kereta Bikin Panik Penumpang, Warganet: Berasa di Drama Korea
Pisang
Sale Basah BNAN Ciamis Tembus Pasar Bandung, Bukti Camilan Tradisional Tak Kalah Saing
Bupati Bandung Instruksikan Operasi Kebersihan Kantor dan Lingkungan Kerja Tiap Hari
Bupati Bandung Instruksikan Operasi Kebersihan Kantor dan Lingkungan Kerja Tiap Hari
RS Unhas
CEK FAKTA: RS Unhas Tolak Pasien Kritis
seres e3
Ada Program Subisidi Mandiri, Bikin Seres E1 Lebih Menggoda dari LCGC!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Malut United vs Persib Bandung Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Athletic Bilbao vs Manchester United Selain Yalla Shoot di Semifinal Liga Europa 2025

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kata-kata Broadcast Promosi Hewan Kurban, Paling Efektif!
Headline
Disdikbud Kabupaten Tasik Catat Korban Dugaan Keracunan Makanan Program BMG Capai 400 Pelajar
Disdikbud Kabupaten Tasik Catat Korban Dugaan Keracunan Makanan Program BMG Capai 400 Pelajar
Malut United Sukses Permalukan 10 Pemain Persib Dengan Skor Tipis
Malut United Sukses Permalukan 10 Pemain Persib Dengan Skor Tipis
Daeng Kanduruan Ardiwinata
Daeng Kanduruan Ardiwinata, Bapak Pendidikan Sunda yang Dilupakan Sejarah
342 Siswa SMPN 35 Alami Keracunan, Ini Kata Wali Kota Bandung
342 Siswa SMPN 35 Keracunan MBG, Ini Kata Wali Kota Bandung

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.