Bunyi Rem Motor Berdecit? Mungkin ini Masalahnya

rem motor berdecit
foto rem motor (Astra Motor)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Rem termasuk lini komponen yang paling penting di mobil dan motor. Rem, jika tidak dirawat dengan baik maka akan mengalami masalah.

Salah satu tanda masalah yang mulai timbul di rem motor, berbunyi berdecit. Mungkin masalah ini sedang dialami oleh Anda juga.

Penyebab Rem Motor Berdecit

Melansir situs My Pertamina, rem menjadi berbunyi berdecit disebabkan oleh beberapa hal ini, diantaranya:

1. Cakram Rem Bermasalah

Salah satu penyebab utama suara berdecit pada rem motor adalah cakram rem yang bermasalah. Jika cakram tidak lagi dalam keadaan rata, dapat menyebabkan bunyi saat pengereman. Selain itu, cakram yang tidak rata juga dapat mengurangi efisiensi pengereman dan berpotensi membahayakan keselamatan.

BACA JUGA: Waktu yang Tepat Ganti Busi Motor, Jangan Tunggu Mogok

Lakukan pengecekan cakram rem untuk memastikan keadaannya masih rata. Jika cakram tidak rata, segera lakukan servis di bengkel resmi dan pertimbangkan untuk mengganti cakram yang baru.

2. Kampas Rem Mulai Tipis

Penyebab lain dari rem bunyi berdecit adalah karena kampas rem yang sudah mulai tipis. Gejala dari kampas rem tipis bisa dirasakan dengan cengkraman rem yang sudah tidak terlalu kuat dari sebelumnya. Hal itu menyebabkan fungsi rem menurun dan Anda hanya akan mendengar decitan.

Periksa kondisi kampas rem dan ganti dengan yang baru jika sudah tidak layak. Servis rem di bengkel resmi juga dianjurkan untuk memastikan fungsi rem kembali optimal.

3. Kampas Rem Kotor

Kampas rem yang kotor karena menempelnya kotoran atau debu pada cakram atau kampas rem bisa menjadi penyebab suara berdecit saat pengereman. Kotoran ini dapat mengeras menjadi kerak yang menghasilkan bunyi saat bersentuhan dengan cakram.

Bersihkan kampas rem, cakram, dan bagian terkait lainnya secara teratur untuk menghindari penumpukan kotoran. Pastikan motor tetap bersih agar debu tidak menempel.

4. Cakram Terkena Air

Saat membersihkan kotoran pada cakram, bisa jadi air masuk dan membuat cakram menjadi kesat. Ini dapat menyebabkan suara berdecit pada saat pengereman.

Jika suara berdecit muncul setelah membersihkan motor, beri waktu pada cakram untuk kering dengan sendirinya. Biasanya, suara ini akan hilang begitu cakram benar-benar kering.

kesimpulannya, suara berdecit pada rem motor dapat disebabkan oleh beberapa faktor yang telah dijelaskan di atas. Penting untuk melakukan pemeriksaan rutin pada komponen rem dan menjaga kebersihan motor agar terhindar dari masalah ini. Jika suara berdecit terus berlanjut atau menjadi lebih sering, segera lakukan servis di bengkel resmi untuk menghindari potensi kerusakan lebih lanjut dan memastikan keselamatan berkendara Anda.

 

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan
Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Tekuk Perlawanan Alaves 2-1 Atletico Madrid Naik Peringkat Dua