Berganti Nahkoda, Bey Harap BI Jabar Terus Bersinergi

BI Pantau Perkembangan Perang Tarif AS-Tiongkok
Ilustrasi-Bank Indonesia (bing)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin berharap Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Jabar dapat terus bersinergi di bawah pimpinan barunya.

BI Jabar sangat diperlukan khususnya dalam menganalisis dan mendorong potensi ekonomi di Jabar menjadi sesuatu yang  manfaatnya dapat dirasakan masyarakat.

“Kami memerlukan dukungan dan kerja sama dari BI Jabar khususnya mengenai analisis potensi ekonomi di Jabar,” ujar Bey saat memberikan sambutan pada upacara pengukuhan Kepala Perwakilan BI Jabar, Jumat (26/4/2024).

Perwakilan BI Jabar per hari ini resmi dikepalai oleh Muhamad Nur yang sebelumnya adalah Kepala Perwakilan BI Riau.

Sementara Kepala Perwakilan BI Jabar sebelumnya Erwin Gunawan Hutapea kini menjadi Kepala Perwakilan BI Jawa Timur.

Pengukuhan Kepala Perwakilan BI Jabar  disaksikan langsung Deputi Gubernur BI, para anggota Komisi XI DPR RI, dan Forkopimda Jabar.

Bey menuturkan, hasil analisis BI Jabar terkait potensi ekonomi akan menjadi pedoman bagi Pemda Provinsi Jabar dalam membuat kebijakan khususnya pada sektor industri kreatif, pariwisata, pertanian, dan teknologi informasi.

“Hasil analisis itu akan menjadi pedoman kami dalam membuat kebijakan dan arah pembangunan seperti di industri kreatif, pariwisata, pertanian, dan teknologi informasi,” katanya.

BACA JUGA: Mantapkan Kesiapan Keberangkatan Jamaah, Bey Bakal Cek Langsung Asrama Haji

Dalam kesempatan itu Bey menyampaikan bahwa pada triwulan IV/2023 ekonomi Jabar tumbuh 5,15 persen melampaui triwulan sebelumnya 4,58 persen year on year. Sementara inflasi Jabar pada Maret 2024 mencapai 0,51 persen.

“Pengendalian inflasi pangan menjadi prioritas kita bersama di tahun 2024 ini dan tentunya peran BI Jabar untuk menjaga makro ekonomi di Jabar sangat menentukan,” tuturnya.

Bey melanjutkan, stabilitas ekonomi Jabar akan berpengaruh pada arus masuk investasi dan pembangunan berkelanjutan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Jabar ini menjadi motor penggerak ekonomi nasional karena itu penting untuk meningkatkan sinergi dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” kata Bey.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Liga Champions 2024/2025
Daftar Empat Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Champions 2024/2025
Pesan dokter kandungan garut
Oknum Dokter Kandungan Garut Buka Suara, Titip 2 Pesan ke Petugas HAM
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Catatkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Tembus 2 Juta Per Gram
Catatkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Tembus 2 Juta Per Gram
APK Paslon Cabup Cawabup Tasikmalaya Ditertibkan
APK Paslon Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Ditertibkan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Inter Milan vs Bayern Munchen Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Resmi, Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Real Madrid
Arsenal Permalukan Real Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu
Inter Milan
Inter Milan Tetap Lolos ke Semifinal Meski Ditahan Imbang Bayern Munchen 2-2

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.