Apa Itu Stiff-Person Syndrome Penyakit yang Diidap Celine Dion?

Stiff-Person Syndrome

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Celine Dion membatalkan semua turnya karena mengalami kondisi neurologis atau penyakit saraf langka yang disebut stiff-person syndrome. Penyakit ini ternyata tergolong sangat langka. Biasanya orang yang menderita penyakit ini otot badan dan perut akan terasa kaku.

Seiring berjalannya waktu, pengidapnya akan mengalami kaku dan kejang di kaki dan otot lainnya. Sehingga bisa saja mereka tidak bisa berjalan atau rentan terkena cedera. Kondisi tersebut dialami Celine, dia menyebutkan bahwa penyakit ini sangat berpengaruh dalam kesehariannya.

Penyebab Stiff-Person Syndrome

Hingga sampai saat ini belum ada yang mengetahui penyebab dari penyakit ini. Tapi sebagian ahli ada yang mencurigai bahwa hal ini karena sistem kekebalan tubuh menyerang sel sehat untuk alasan yang tidak diketahui.

Bahkan hanya ada satu antara sejuta orang yang pernah mengalami kondisi seperti ini. Kebanyakan pengidap penyakit ini membuat antibodi dengan asam glutamat dekarboksilase.

Melansir beberapa sumber, ada beberapa kondisi kesehatan tertentu yang bisa meningkatkan risiko seseorang bisa terkena penyakit ini:

  • Beberapa jenis kanker, seperti kanker payudara, paru-paru, ginjal, tiroid, usus besar, dan limfoma Hodgkin
  • Penyakit autoimun, termasuk diabetes, gangguan tiroid, vitiligo, dan anemia pernisiosa.

Gejala Penyakit Stiff-Person Syndrome

Biasanya orang yang mengidap penyakit ini akan mengalami gejala yang muncul secara bertahap. Kemudian pengidap akan mengalami kelumpuhan dan akan berujung pada kematian di beberapa kasus. Gejala pengidap ini bisa sampai membuat jatuh jika berdiri.

Berikut gejalanya yang perlu kamu ketahui.

  • Rasa kaku pada otot batang tubuh.
  • Sulit untuk memutar dan membungkukkan tubuh.
  • Rasa kaku pada bagian atas dan bawah lengan.
  • Tubuh menjadi bungkuk dengan tidak wajar.
  • Cara berjalan menjadi kaku dan terasa sulit.
  • Otot tegang yang memicu rasa sakit.
  • Sering terjatuh.
  • Mudah kaget jika terdapat suara yang terlalu keras atau ketika muncul stimulus tertentu.

Saat mengetahui jika Dion mengidap penyakit ini dia tidak menyerah.

“Saya bekerja dengan keras bersama dengan terapis kesehatan olahraga untuk mengembalikan kekuatan dan kemampuan saya untuk tampil setiap hari” Kata Dion dalam video yang dia unggah di instagram

BACA JUGA: Penyakit yang Bisa Menyebabkan Tangan dan Kaki Terasa Dingin

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kronologi Kebakaran Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.