Ada Cek Nilai Fantastis di Rumah Dinas SYL, Berasal dari Dana Korup Lagi?

cek SYL
ilustrasi (Agicap)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap, temuan cek senilai Rp 2 Triliun saat penggeledahan rumah dinas eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) 28 September 2023 lalu.

“Setelah kami cek dan konfirmasi, diperoleh informasi memang benar ada barang bukti dimaksud (cek Rp 2 triliun),” kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri, Senin (16/10/2023).

KPK akan menelususri temuan cek bernilai fantastis itu, lewat konfirmasi para saksi dan tersangka korupsi di lingkungan Kementerian Pertanian, SYL.

BACA JUGA: Tidak Tahu Asal Sumber Dana, NasDem Akui Terima Rp 20 Juta dari SYL

“Untuk memastikan validitas cek dimaksud, termasuk apakah ada kaitan langsung dengan pokok perkara yang sedang KPK selesaikan ini,” kata Ali.

Diberitakan sebelumnya, KPK menetapkan SYL sebagai tersangka korupsi dengan  Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementerian Pertanian (Kementan) Muhammad Hatta, serta Sekjen Kementan Kasdi Subagyono.

Ketiga tersangka, diduga melakukan pemerasan dalam jabatan bersama-sama menyalahgunakan wewenang dengan memaksa memberikan sesuatu untuk proses lelang jabatan, termasuk juga ikut serta dalam pengadaan barang dan jasa disertai dengan penerimaan gratifikasi. SYL juga terjerat melakukan tindak pidana pencucian uang (TPPU).

SYL sebagai menteri, memerintahkan Hatta dan Kasdi menarik setoran senilai 4.000-10.000 USD atau dirupiahkan Rp 62,8 juta sampai Rp 157,1 juta (Rp 15.710 per dolar AS pada 11 Oktober 2023) setiap bulan dari pejabat unit eselon I dan eselon II di Kementan.

Dana tersebut adalah realisasi anggaran Kementerian Pertanian ang di-mark up atau digelembungkan, serta setoran dari vendor yang mendapatkan proyek.

Kasus tersebut menjerat SYL dalam rentang waktu 2020-2023. Sementara, KPK menduga ketiga orang tersebut menikmati uang panas.

 

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Pelabuhan Ratu
5 Destinasi Pantai Untuk Libur Akhir Pekan, Salah Satunya Pantai Pelabuhan Ratu!
Jerman Euro 2024 Denmark
Tersingkir oleh Jerman di Euro 2024, Pelatih Denmark Ungkap Kesulitan Skuad
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final