5 Tips Menyimpan Bawang Bombay, Dijamin Awet!

5 Tips Menyimpan Bawang Bombay, Anti Busuk 22-7-2023
(FAJAR)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Semua orang pasti mencari tips menyimpan bawang bombay. Tujuannya supaya bombay yang kita punya tetap awet. Bawang bombay merupakan salah satu bumbu dasar yang sering digunakan dalam berbagai masakan. Rasanya yang khas mampu meningkatkan cita rasa masakan secara signifikan.

Oleh karena itu, banyak orang menyimpan stok bawang bombay di dapur untuk keperluan masak-memasak. Namun, tidak jarang kita menemukan bawang bombay yang mulai bertunas meskipun baru saja disimpan dalam beberapa hari. Hal ini bisa terjadi akibat kesalahan dalam penyimpanan.

Oleh karena itu, kami akan memberikan lima tips menyimpan bawang bombay supaya tetap segar dalam waktu yang lama. Selain itu juga membantu untuk menghindari pertumbuhan tunas yang tidak diinginkan.

Tips Menyimpan Bawang Bombay

5 Tips Menyimpan Bawang Bombay, Anti Busuk 22-7-2023
(Wikipedia)

1. Pilih Tempat Penyimpanan yang Tepat

Tips menyimpan bawang bombay bertunas adalah dengan menyimpannya di tempat yang tepat. Pilihlah tempat yang sejuk dan kering. Bawang bombay mengandung kadar air yang tinggi, sehingga disarankan untuk menyimpannya dalam lingkungan yang kering guna menghindari kelembapan.

Jika daerah tempatmu tinggal sedang mengalami peningkatan suhu, lebih baik simpan bawang bombay di dalam kulkas. Suhu dingin dalam kulkas akan membantu memperlambat pertumbuhan tunas dibandingkan dengan suhu yang lebih hangat.

2. Lindungi dari Paparan Cahaya Matahari Langsung

Saat bawang bombay terkena cahaya matahari langsung, hal ini dapat merangsang pertumbuhan tunas secara alami. Untuk menghindari hal ini, tips menyimpan bawang bombay berikutnya pastikan untuk menyimpan bawang bombay di tempat yang khusus. Pastinya  terhindar dari cahaya matahari langsung, dan cukup berudara.

Namun, perlu diingat untuk tetap menjaga kelembapannya agar bawang bombay tidak cepat busuk. Dengan cara ini, bawang bombay akan tetap segar dan awet untuk waktu yang lebih lama.

3. Hindari Penyimpanan dalam Kantong Plastik

5 Tips Menyimpan Bawang Bombay, Anti Busuk 22-7-2023
(Sajian sedap)

Tips menyimpan bawang bombay berikutnya hindari menyimapn dalam kantong plastik. Jangan pernah menyimpan bawang bombay dalam kantong plastik. Kantong plastik dapat menyebabkan penumpukan kelembapan dan membatasi aliran udara yang masuk.

Jika bawang bombay dibiarkan dalam kondisi seperti ini dalam waktu yang lama, lingkungan yang lembap akan mendorong pertumbuhan tunas. Sebagai alternatif, simpan bawang bombay di tempat yang gelap dan sejuk untuk menjaga kesegarannya.

BACA JUGA: Tips Menyimpan Bawang Supaya Tetap Awet

4. Pisahkan dari Kentang dan Bawang Putih

Sebagai kebiasaan umum, banyak orang menyimpan bawang bombay bersama dengan kentang dan bawang putih. Meskipun mereka berasal dari keluarga umbi-umbian yang sama, tetapi hal ini bisa menyebabkan bawang bombay bertunas lebih cepat.

Selain itu, kelembapan dari kentang juga dapat menyebabkan bawang bombay menjadi mudah busuk. Untuk menghindari hal ini, sebaiknya simpan bawang bombay dalam wadah terpisah agar tetap segar dan terhindar dari tunas yang tidak diinginkan.

5. Manfaatkan Karung Goni untuk Penyimpanan

5 Tips Menyimpan Bawang Bombay, Anti Busuk 22-7-2023
(WOW KEREN)

Apakah kamu pernah melihat penjual sayur menyimpan bawang bombay dalam karung goni? Hal ini bukan tanpa alasan, karena karung goni memiliki sifat menyerap kelembapan dan membantu menjaga lingkungan tetap kering, sehingga bawang bombay dapat tetap segar. Selain mencegah pertumbuhan tunas, penyimpanan dalam karung goni juga memperpanjang umur simpan bawang bombay.

Jadi, bagi kamu yang sering membeli bawang bombay dalam jumlah banyak, kamu dapat mempertimbangkan metode penyimpanan ini agar bawang bombay tetap awet dan segar lebih lama.

Jadi itulah tips menyimpan bawang bombay yang perlu kamu ketahui. Simak dalam artikel ini untuk mengetahuinya!

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Gokil! Startup Ini Adakan Lomba Balap Sperma Perdana di Dunia
Gokil! Startup Ini Adakan Lomba Balap Sperma Perdana di Dunia
Euis Ida Wartiah
Euis Ida Wartiah Tinjau Kinerja P3D Karawang, Targetkan Pendapatan 2025 Lebih Optimal
rahmat hasto
Jaksa Dibuat Bingung oleh Saksi Rahmat pada Persidangan Kasus Hasto
Krisna Mukti
Mengejutkan! Krisna Mukti Akui Pernah Sombong Saat Jadi Anggota DPR
Hotman Paris
Hotman Paris Ngaku Masih Setia Bawa Duit Cash, Ogah Pakai QRIS!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.