5 Makanan Ini Bantu Cegah Kanker Usus Besar Gen Z

Kanker usus besar
Ilustrasi. (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kanker usus besar saat ini menjadi ancaman serius bagi generasi muda atau Gen Z. Hal demikian, karena kasus kanker usus besar di Indonesia terus mengalami peningkatan.

Menurut data Global Cancer Observatory (Globocan), kanker usus besar menduduki peringkat kelima sebagai penyebab kematian tertinggi di Tanah Air, dengan 34.189 kasus baru dilaporkan setiap tahunnya.

Faktor Risiko Utama

Peningkatan kasus kanker usus besar ini sebagian besar dipicu oleh gaya hidup tidak sehat atau sedentary lifestyle. Pola makan rendah nutrisi dan minimnya aktivitas fisik menjadi faktor utama yang memengaruhi risiko seseorang terkena penyakit ini.

Melansir Times of India dan WebMD, menyebutkan deteksi gejala kanker usus besar sejak dini memiliki peran penting. Hal demikian untuk meningkatkan peluang kesembuhan dari penyakit ini

Pencegahan Melalui Pola Makan Sehat

Langkah pencegahan bisa Anda lakukan mulai dari perubahan pola makan. Dengan mengonsumsi makanan sehat yang terbukti membantu menurunkan risiko kanker usus besar. Berikut beberapa rekomendasi jenis makanan yang menurunkan risiko usus besar.

1. Makanan Kaya Serat

Serat terkenal mampu membantu menurunkan risiko berbagai penyakit, termasuk kanker usus besar. Beberapa sumber serat terbaik meliputi roti gandum, beras merah, kacang-kacangan seperti kedelai dan polong, serta sayuran seperti brokoli, wortel, bawang putih, dan bawang bombai.

Buah-buahan seperti apel, jeruk, pisang, dan pir juga dapat menjadi pilihan untuk meningkatkan asupan serat harian.

2. Buah dan Sayuran

Buah dan sayur kaya akan fitokimia, zat alami yang dapat melawan peradangan serta menghambat pertumbuhan sel kanker. Pilihan terbaik meliputi sayuran seperti brokoli, kubis, serta buah kaya vitamin C seperti jeruk.

3. Gandum Utuh

Makanan berbahan gandum utuh, seperti oatmeal, roti gandum, dan beras merah, merupakan sumber serat dan magnesium yang baik. Selain memperlancar proses pencernaan, gandum utuh juga mampu menyerap senyawa penyebab kanker di usus besar. Konsumsi harian sekitar 90 gram biji-bijian utuh sangat disarankan.

4. Ikan Berlemak

Ikan seperti salmon kaya akan asam lemak omega-3 yang tidak hanya baik untuk kesehatan jantung tetapi juga diyakini dapat memperlambat pertumbuhan sel kanker.

Meski demikian, kaitannya dengan pencegahan kanker kolorektal masih memerlukan penelitian lebih lanjut. Sebagai pengganti daging merah, konsumsi ikan dapat menjadi pilihan yang lebih sehat.

5. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan seperti kedelai, lentil, dan kacang polong mengandung serat, protein, serta vitamin B dan E. Banyak yang mempercayai, kandungan flavonoid dalam kacang-kacangan juga dapat menghambat pertumbuhan tumor. Sementara, antioksidan di dalamnya membantu melindungi tubuh dari kanker.

BACA JUGA: Sisihkan 30 Menit untuk Cegah Asam Urat dengan Cara Ini!

Melalui pola makan sehat di atas, Anda dapat meminimalisir risiko terjadinya kanker usus besar. Upaya ini sangat penting, terutama kalangan generasi muda.

 

 

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.